MALANG, Tugumalang.id – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Islam Malang (FKIP Unisma) menyelenggarakan yudisium dan pengukuhan Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan Gelombang 1. Sebanyak 107 mahasiswa lulus di angkatan pertama. Acara tersebut dilaksanakan di gedung pascasarjana lantai 7 Unisma, Rabu (28/8/2024).
Kaprodi PPG FKIP Unisma Drs. Zinal Abidin. M.PD., PH. D, menyampaikan bahwa peserta yudisium dan pengukuhan mahasiswa PPG angkatan pertama tahun 2023 sebanyak 107, dengan rincian bidang studi Bahasa Indonesia sebanyak 28 dan bidang studi Matematika sebanyak 79 mahasiswa.
Mahasiswa PPG prajabatan gelombang 1 tahun 2023 FKIP Unisma dinyatakan lulus dengan presentase 97,7 persen.
Baca Juga: Menuju Peningkatan Kualitas Pendidikan Indonesia, 101 Lulusan PPG FKIP Unisma Dikukuhkan
Hadir pula pada kesempatan ini para guru pamong. Di antaranya dari SMAN 3, SMAN 5, SMAN 7, SMAN 8, SMAN 9, SMPN 5, SMPN 13, SMPN 17, SMPN 20 dan SMPN 25.
Rektor unisma Prof. Drs. H. Junaidi., M. PD., P. HD mengatakan, Pendidikan Profesi Doktor (PPD) Unisma mencatat sebagai profesi doktor terbaik se-Indonesia selama 13 kali penyelenggaraan UKM PPG. Pada setiap penyelenggaraan UKM PPD dari Unisma 100 persen mahasiswanya lulus dengan kepesertaan ujian pertama.
Jadi setelah mengikuti pendidikan Profesi kemudian mengikuti ujian UKM PPD yang pertama kali langsung 100 persen lulus. Unisma mencetak sebanyak 13 berturut-urut.
“Unisma memiliki program pascasarjana oleh karena itu bagi alumni PPG yang masih belum menyelesaikan studi diprogram magister dan ingin melanjutkan ke program magister kami akan sangat welcome dan kami akan memberikan potongan pembiayaan sesuai aturan yang berlaku. Dalam hal ini jika alumni Unisma yang langsung melanjutkan studi dalam tahun ajaran yang nyambung, tahun akademik nyambung saudara lulus pada semester genap tahun akademik 2023-2024 dan jika langsung masuk mendaftar sebagai mahasiswa baru pada semester ganjil 2024-2025 maka akan mendapatkan potongan Insya Allah sampai 25 persen,” jelas Junaidi.
Baca Juga: Yudisium dan Pembekalan, PPG FKIP Unisma Lahirkan 496 Guru Profesional
Salah satu mahasiswa PPG Unisma, Erika Carmillia mengaku memiliki kesan tersendiri selama berkuliah di Unisma. Ia mendapatkan kekompakan dan suasana baru yang lebih seru, dengan dosen yang memang telah berkompeten dan ahli dalam bidangnya. Guna mencetak lulusan Profesi Guru yang berdedikasi.
“Kemarin kan diinfo teman-teman kalau disini itu dosennya jauh lebih kompak dan kepingin suasana yang baru,” ungkapnya.
“Dosennya benar-benar bisa menuntun kami, dan aku juga kan basicnya bukan Islam, jadi kayak benar-benar dikasih tahu kalau ternyata kami sebagai guru juga agamanya harus bisa,” Jelas Erika.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis : Hindun Atya Rahmania, Silvianti, Hana Sindi (Magang)
editor: jatmiko