Selasa, Mei 13, 2025
Tugumalang.id
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Insight
  • Pariwisata
  • Politik
  • Olahraga
  • Hukum & Kriminal
  • Advertorial
  • Catatan
  • Home
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Insight
  • Pariwisata
  • Politik
  • Olahraga
  • Hukum & Kriminal
  • Advertorial
  • Catatan
No Result
View All Result
Tugu Malang ID
No Result
View All Result
Home Peristiwa

Kepergok Curi Motor, Pria di Tumpang Tewas Diamuk Massa

Redaksi by Redaksi
Mei 13, 2025 8:05 pm
in Peristiwa
MS usai dievakuasi dari lokasi kejadian. Foto: Polres Malang

MS usai dievakuasi dari lokasi kejadian. Foto: Polres Malang

Share WhatsappShare FacebookShare Twitter

MALANG, Tugumalang.id – Seorang warga Desa Kambingan, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang berinisial MS (38) tewas diamuk massa. Ia diduga melakukan pencurian sepeda motor (curanmor) di depan sebuah bengkel.

Peristiwa ini terjadi pada Minggu (11/5/2025) sekitar pukul 10.30 di Dusun Nongkosongo, Desa Wringinsongo. MS bersama satu rekannya kepergok mengambil sepeda motor Honda Vario yang diparkir dengan kunci masih menempel.

READ ALSO

Land Cruiser Terjun ke Jurang di Gubugklakah, 8 Luka-luka

Terseret Ombak Saat Memancing, Warga Dampit Tewas di Pantai Lenggoksono

Baca Juga: Polres Malang Amankan 7 Tersangka Curanmor Sepanjang Januari 2025, 2 Masih Anak-Anak

MS sempat dikejar oleh pemilik bengkel dan warga. Saat berada di area persawahan yang masuk di wilayah Desa Cokro, MS terjatuh. Ia pun diamuk massa.

“MS meninggal dunia akibat luka berat di bagian kepala,” kata Kasihumas Polres Malang, AKP Bambang Subinajar, Senin (12/5/2025).

Lokasi pengeroyokan. Foto: Polres Malang
Lokasi pengeroyokan. Foto: Polres Malang

Sebelum aksi pencurian terjadi, pemilik bengkel Bebek Orange, Dony Setyawan (37), selesai menyervis motor milik Munir (41), warga Desa Jeru. Motor Honda Vario N-5280-EGD itu diparkir di seberang bengkel, tepat di pinggir jalan dengan kunci masih menempel di lubang kontak.

Baca Juga: Polisi Tangkap 2 Pelaku Curanmor di Event Sound Horeg Pujon

Tak lama, dua orang berboncengan dengan motor Scoopy putih berhenti di lokasi. Salah satu dari mereka turun, menyalakan motor korban, dan langsung kabur bersama rekannya ke arah Pakis. Dony yang melihat kejadian itu langsung mengejar pelaku dengan motornya.

“Sampai di sawah Desa Cokro, terduga pelaku diberhentikan warga. Massa yang emosi langsung melakukan pemukulan. Sementara satu terduga pelaku lainnya kabur,” lanjut Bambang.

Polisi dari Polsek Pakis yang mendapat laporan segera datang ke lokasi dan mengevakuasi terduga pelaku ke Puskesmas Pakis. Namun, nyawanya tak tertolong. MS dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 12.20.

Dalam penanganan tersebut, polisi mengamankan barang bukti berupa STNK motor dan satu unit Honda Vario yang sempat dicuri. Kasus ini masih dikembangkan untuk mengejar satu pelaku lain yang identitasnya belum diketahui.

“Pencurian ini masuk kategori pencurian dengan pemberatan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 363 KUHP. Satu pelaku sudah kita identifikasi dan masih dalam pengejaran,” tegas Bambang.

Pihak kepolisian juga mengimbau masyarakat untuk tidak main hakim sendiri dalam menyikapi tindak pidana.

“Kami sangat menyayangkan emosi sesaat warga, tindakan main hakim sendiri sangat tidak dibenarkan secara hukum. Serahkan proses sepenuhnya kepada petugas kepolisian,” pungkas Bambang.

 

Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News

Reporter: Aisyah Nawangsari Putri

Editor: Herlianto. A

Tags: curanmorkabupaten malangpengeroyokanTumpang

Related Posts

Kondisi mobil Land Cruiser yang terjun ke jurang di Gubugklakah. Foto: Satlantas Polres Malang
Peristiwa

Land Cruiser Terjun ke Jurang di Gubugklakah, 8 Luka-luka

Selasa, 13 Mei 2025
terseret ombak
Peristiwa

Terseret Ombak Saat Memancing, Warga Dampit Tewas di Pantai Lenggoksono

Senin, 12 Mei 2025
Bocah 5 tahun cedera otak
Peristiwa

Bocah 5 Tahun Cedera Otak Usai Dihantam Pintu Truk Ekspedisi di Malang, Ini Respons Polisi

Sabtu, 10 Mei 2025
Rumah warga rusak, cuaca ekstrem
Peristiwa

Cuaca Ekstrem di Pakisaji: Banjir Rendam 10 Rumah, Angin Kencang Rusak 4 Rumah

Jumat, 9 Mei 2025
Api melahap habis salah satu wahana di Museum Angkut Jatim Park. Foto: Damkar Kota Batu
Peristiwa

Wahana Zona Eropa di Museum Angkut Kota Batu Terbakar Hebat

Kamis, 8 Mei 2025
JEnazah buruh tani ditemukan membusuk di rumahnya.
Peristiwa

Mayat Buruh Tani Ditemukan Membusuk di Rumahnya Sendiri di Kota Batu

Senin, 5 Mei 2025

BERITA POPULER

  • Peralatan pabrik rokok ilegal

    Bea Cukai Gerebek Pabrik Rokok Ilegal Diduga Milik Manajer Arema FC

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kisah Prof. Fadil: Dari Khadam Kiai hingga Menjadi Guru Besar UIN Malang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • IKA PMII Sunan Ampel Adalah Rumah Besar, Kopi Menjadi Sahabat, dan Rindu Adalah Obat

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Cara Dapat Tiket Arema FC vs Persik Kediri, Laga Perdana Kembali di Stadion Kanjuruhan!

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Referensi SPMB 2025: Daftar 26 SMA Terbaik di Jawa Timur, di Antaranya Ada di Malang

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Portal berita Tugu Malang (tugumalang.id) merupakan perusahaan media siber di bawah naungan PT Tugu Media Komunikasindo

Ikuti Kami

Navigasi Site

  • Kode Etik
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Kebijakan Data Pribadi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Form Pengaduan
  • Pedoman Media Siber

© 2021 Tugu Media Group - All Right Reserved Tugu Malang ID.

Jaringan Media 

Tugumalang.id 

Tugujatim.id 

Tugusehat.id

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Insight
  • Pariwisata
  • Politik
  • Olahraga
  • Hukum & Kriminal
  • Advertorial
  • Catatan

© 2021 Tugu Media Group - All Right Reserved Tugu Malang ID.