MALANG, Tugumalang.id – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Malang mengukir prestasi gemilang dalam ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2024. Siswa MTsN 1 Kota Malang berhasil menyabet medali perak di bidang Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) dan Matematika.
Selain itu, siswa MTsN 1 Kota Malang juga sukses menyabet medali emas di bidang IPA sekaligus meraih The Best Overall dan The Best Experiment.
Keberhasilan ini menunjukkan komitmen dan kerja keras siswa MTsN 1 Kota Malang dalam mempersiapkan diri menghadapi OSN. Pemenang medali perak di bidang IPA adalah Daffa Dzaki Athallah dan perak di bidang Matematika adalah Nararya Raid Arkana yang masing-masing menunjukkan pengetahuan dan keterampilan luar biasa dalam mengatasi tantangan-tantangan yang diberikan selama kompetisi.
Prestasi membanggakan juga diukir Ahmad Irfan Naufal Fahmi yang meraih medali emas di bidang IPA sekaligus meraih The Best Overall dan The Best Experiment. Siswa yang akrab disapa Fahmi itu menunjukkan dedikasi dan kecerdasan luar biasa yang membawa dirinya mengungguli peserta lain dari seluruh Indonesia.
Baca Juga: 2 Siswa MTsN 1 Kota Malang Raih 40 Medali Olimpiade Matematika Tingkat Internasional
Menanggapi prestasi yang diraih oleh siswa-siswinya. Kepala Sekolah MTsN 1 Kota Malang, Dra. Erni Qomaria Rida merasa bangga dan bersyukur atas capaian prestasi yang diraih siswa MTsN 1 Kota Malang.
“Ini adalah bukti nyata dari kerja keras dan semangat juang siswa-siswi kami. Serta dukungan penuh dari para guru dan orang tua. Prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh siswa MTsN 1 Kota Malang untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah di tingkat nasional maupun internasional,” tuturnya.
Baca Juga: Siswa MTsN 1 Malang Raih Medali Emas di Kejuaraan Tenis Meja Tingkat Provinsi Jatim
Ajang OSN merupakan salah satu kompetisi bergengsi di bidang sains yang diikuti oleh seluruh siswa-siswi terbaik dari seluruh penjuru Indonesia. Melalui kompetisi OSN diharapkan dapat menjadi wahana bagi siswa untuk menjadi generasi yang unggul dan mampu memberikan kontribusi bagi kemajuan ilmu pengetahuan serta teknologi di masa depan.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
editor: jatmiko