MALANG, Tugumalang.id – Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas diduga terlibat kasus produksi rokok ilegal. Info yang beredar, ia sudah ditetapkan sebagai tersangka pada Senin (5/5/2025).
Belum ada informasi resmi dari Dirjen Bea Cukai terkait penangkapan ini. Akan tetapi, Manajemen Arema FC secara tersirat membenarkan bahwa Wiebie sedang tersandung masalah hukum.
General Manager Arema FC, Yusrinal Fitriandi menyampaikan, pihak manajemen sangat memahami dan merasa prihatin dengan situasi yang sedang dihadapi oleh Wiebie. Ia yakin, Wiebie menghormati dan mengikuti ketentuan hukum yang berlaku.
Baca Juga: Soal Sanksi PSSI, Manajer Arema FC Sudah Banding Majukan Jadwal
“Kami percaya sepenuhnya bahwa Wiebie akan menunjukkan sikap yang kooperatif dan bertanggung jawab dalam menyelesaikan permasalahan ini,” ujar Yusrinal dalam keterangan tertulis, Minggu (11/5/2025).
Ia pun meminta agar semua pihak lebih bijaksana dan menjunjung tinggi azas praduga tidak bersalah. Pihak Manajemen Arema FC akan memberikan keleluasaan kepada Wiebie agar dapat memiliki waktu lebih dan fokus untuk menyelesaikan persoalan yang sedang dihadapi.
“Keputusan ini kami ambil sebagai bentuk dukungan agar beliau dapat sepenuhnya berkonsentrasi dalam menyelesaikan situasi ini. Kami memiliki keyakinan bahwa beliau akan memberikan kerja sama yang baik kepada pihak-pihak yang berwenang,” kata Yusrinal.
Baca Juga: Wiebie NZR Resmi Ditunjuk Jadi Manajer Arema FC Gantikan Ali Rifki
Ia juga menegaskan bahwa kabar yang sedang dihadapi Wiebie sama sekali tidak berkaitan dengan aktivitas yang bersangkutan di dalam tim Arema FC. Sejak dimulainya putaran kedua kompetisi Liga 1, Wiebie telah menyampaikan adanya keperluan untuk fokus pada kegiatan bisnis pribadinya.
“Hal ini membuat Wiebie nonaktif mendampingi tim,” kata Yusrinal.
Ia menyampaikan agar semua pihak bijaksana menyikapinya dan tetap memberikan support positif. Yusrinal yakin bahwa situasi ini tidak akan mengganggu keharmonisan dan kinerja tim Singo Edan secara keseluruhan.
“Kami memastikan bahwa semangat dan fokus tim Arema FC akan tetap terjaga dalam mengarungi sisa kompetisi. Kami mohon dukungan dan doa dari semua pihak agar segala sesuatunya dapat berjalan dengan baik,” pungkasnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: Aisyah Nawangsari Putri
Editor: Herlianto. A