Tugumalang.id – Kontingen Kota Malang mulai dipersiapkan untuk menatap ajang Poprov Jatim 2025. Kini, Pemusatan Latihan Kota (Puslakot) Kota Malang telah dibuka pada Jumat (14/2/2025). Pj Wali Kota Malang, Iwan Kurniawan, memberikan motivasi kepada ribuan atlet Kota Malang.
Iwan Kuniawan memberikan apresiasi kepada Disporapar dan KONI Kota Malang yang telah mempersiapkan tahapan jelang Porprov Jatim. Dikatakan, para atlet sudah menjalani pra puslakot dan kini mulai menjalani puslakot.
“Ini adalah salah satu upaya untuk mempersiapkan fisik, tekat maupun komitmen para atlet agar bisa memberikan prestasi terbaik bagi Kota Malang di Porprov IX nanti,” kata Iwan.
Baca Juga: Pastikan Kesiapan Porprov Jatim 2025, Pj Wali Kota Malang Tinjau Stadion Gajayana
Setidaknya, ada 1.142 orang yang terdiri dari atlet, pelatih dan official dari 53 cabang olahraga (cabor) yang hadir dalam pembukaan puslakot itu. Dalam kesempatannya, Iwan memberikan motivasi kepada mereka untuk menyatukan tekat dalam meraih prestasi.

Dia mengajak seluruh pihak untuk bergandengan tangan agar prestasi bisa diraih. Terlebih, Kota Malang punya modal menjadi salah satu tuan rumah Poprov Jatim 2025 bersama Malang Raya. Tentu hal ini akan menjadi motivasi tersendiri bagi para atlet untuk menunjukkan penampilan terbaiknya.
“Saya berpesan kepada seluruh stakeholder, baik KONI, Pemkot Malang, para pelatih, maupun atlet, mari bergandengan tangan, bersinergi, memiliki semangat dan komitmen yang sama untuk meningkatkan prestasi Kota Malang di Porprov,” tuturnya.
Baca Juga: Maskot Porprov IX Jatim 2025 Kabupaten Malang Segera Diluncurkan
“Kami berharap para atlet bisa berjuang semaksimal mungkin demi membawa Kota Malang menjadi juara umum,” sambungnya.
Kepala Disporapar Kota Malang, Baihaqi menambahkan bahwa para atlet Kota Malang mulai menjalani puslakot pada 15 Februari hingga akhir Mei 2025. Mereka akan mengikuti sekitar 90 sesi latihan intensif sekitar 2,5 bulan kedepan.
“Harapannya, setelah akhir Mei nanti akan dilakukan promosi dan degradasi. Sehingga nanti benar benar atlet terbaik dari Malang yang akan membela kontingen di Porprov,” ucapnya.
Menurutnya, puslakot final sebagai tahapan seleksi akhir akan digelar pada awal Juni 2025. Para atlet juga akan digembleng dengan sesi character building untuk menempa mental juara para atlet.
Baihaqi menyampaikan bahwa Kota Malang tak hanya menargetkan prestasi tetapi juga sukses penyelengaraan, mencetak sejarah baru hingga menggeliatkan perekonomian.
“Kami ingin menjadi tuan rumah terbaik yang bisa melayani semua tamu atlet dengan baik. Sehingga mereka tidak hanya datang untuk bertanding, tetapi juga bisa menikmati berbagai destinasi wisata di Kota Malang,” jelasnya.
Pada gelaran Porprov Jatim sebelumnya, kontingen Kota Malang berada di urutan ketiga dengan raihan 74 emas. Tahun ini, Kota Malang akan menjadi tuan rumah event olahraga bergengsi se-Jatim itu.
“Ada sekitar 25 ribu orang lebih yang akan datang ke Kota Malang. Ini menjadi peluang besar untuk pertumbuhan ekonomi, baik dari sektor kuliner, transportasi, perhotelan, maupun UMKM,” tandasnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A