Tugumalang.id – Dugaan perundungan hingga pemukulan pelajar di Kota Malang terekam CCTV warga. Kini, video yang diketahui terekam pada Jumat (1/3/2024) siang tersebut menjadi perbincangan dan viral di media sosial.
Diketahui, aksi dugaan perundungan dan pemukulan itu terjadi di sebuah gang perumahan di Kelurahan Bandungrejosari, Kecamatan Sukun, Kota Malang.
Baca Juga: Polisi Selidiki Dugaan Perundungan Santri di Lawang
Ketua RT setempat, Candra Seputra mengungkapkan bahwa sejumlah pelajar itu mulanya berjalan dari arah selatan dan memasuki gang perumahan. Warga hingga anak kos sempat menegur dan meminta mereka pergi karena ramai atau berisik.

“Karena ramai, ibu ibu dan anak kos keluar rumah semua. Mereka diminta pergi. Ternyata berlanjut disini (KTP), beberapa kali ada pemukulan dan jatuhnya ya di sini,” ungkap Candra, Sabtu (2/3/2024).
Menurutnya, kejadian itu berlangsung saat jam istirahat jelang ibadah sholat Jumat. Dikatakan, para pelajar tersebut berhenti membuat keributan setelah ditegur kembali olah warga sekitar.
Baca Juga: Orang Tua Korban Kecewa, Pelaku Perundungan Anak di Kota Malang Dijatuhi Vonis Bimbingan Dinsos
“Mereka ribut suaranya, ada teriak teriak juga. Makanya dibubarkan warga,” ujarnya.
Berdasarkan rekaman CCTV, Candra mengatakan bahwa para pelajar itu memang terlibat perkelahian. Namun yang terlibat hanya 2 pelajar. Sementara lainnya hanya menyaksikan.
“Mungkin itu kenakalan remaja, entah perkelahian atau bulliying. Tapi secara pasti biar pihak sekolah yang menyampaikan atau kepolisian yang sekarang sedang menyelidiki,” tuturnya.
“Memang di CCTV ada pemukulan, tapi 1 lawan 1. Lainnya mungkin tim hore (penonton),” imbuhnya.
Dikatakan, pihak perangkat RT telah melaporkan rekaman CCTV tersebut ke pihak sekolah. Dari pihak sekolah menurutnya juga telah menindaklanjuti.
Dalam rekaman CCTV yang beredar di media sosial, tampak sejumlah anak yang masih berpakaian seragam sekolah itu berjalan dan berhenti di sebuah gang kecil. Beberapa pelajar itu juga tampak merokok.
Salah satu dari mereka kemudian menendang korban beberapa kali hingga tersungkur. Tak berhenti disitu, pelaku juga terus memukuli korban yang sedang tersungkur. Kini, pihak kepolisian juga tengah mendalami perkara ini.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A