MALANG, Tugumalang.id – Malang, terkenal dengan udaranya yang sejuk dan pemandangannya yang indah, menjadi tempat yang ideal untuk mencari ketenangan dan relaksasi. Bagi Anda yang ingin melepas penat dan menikmati pijatan yang menyegarkan, berikut delapan rekomendasi tempat Reflexology terbaik di Malang yang wajib Anda kunjungi.
1. Khayangan Reflexology Malang
Salah satu tempat yang paling populer di Malang untuk menikmati pijatan refleksi. Terletak di Jl. Tenes No.10, Kauman, Kecamatan Klojen, tempat ini menawarkan pengalaman pijat dan refleksi yang terbaik dengan sentuhan tradisi Indonesia.
Anda akan disambut dengan suasana yang mewah namun tetap terjangkau bagi semua kalangan. Tidak hanya menawarkan pijatan, Khayangan Reflexology juga memiliki barbershop, perawatan rambut, serta salon kecantikan khusus wanita yang menyediakan layanan manicure dan pedicure.
Rekomendasi pelanggan yang mencoba pelayanan pijat mengatakan tempat ini untuk pijatan tubuh yang menyeluruh. Mudah melakukan reservasi. Baik melalui telepon maupun WhatsApp. Tempat luas dan jumlah terapis yang banyak menjadikan Khayangan pilihan yang tepat untuk datang bersama keluarga atau teman.
Prosesnya dimulai dengan konfirmasi di resepsionis, dilanjutkan dengan menunggu giliran di area yang nyaman. Setelah dipanggil, Anda akan ditemani oleh terapis menuju ruangan pijat yang luas, dengan masing-masing tempat tidur dipisahkan oleh tirai tebal untuk privasi. Selama sesi pijat, lampu ruangan akan dimatikan untuk menciptakan suasana rileks.
Baca Juga: Cocok Buat Salurkan Hobi, Rekomendasi 5 Tempat Billiard di Malang Tawarkan Suasana Santai dan Cozy
Setelah selesai, Anda dapat memilih untuk mengganti pakaian atau menggunakan lap basah, dan kemudian menikmati minuman jahe hangat yang disediakan. Pembayaran dapat dilakukan dengan metode digital seperti QRIS, menambah kenyamanan pengalaman Anda.
2. RELAXING Reflexology Massage Shiatsu
Lokasi di Jl. Kahuripan No.11 C, Kauman, Kec. Klojen, menawarkan berbagai layanan seperti pijat refleksi, massage, shiatsu, dan spa. Tempat ini dikenal dengan kebersihannya dan layanan profesional yang diberikan, serta fasilitas lengkap seperti bathtub air hangat, AC, dan free Wi-Fi.
Pelanggan yang pernah ke tempat ini mengatakan, tempat ini sangat nyaman. Harga yang ditawarkan sangat sepadan dengan kualitas layanan yang diberikan. Suasana yang cozy dan fasilitas mandi yang tersedia menambah kenyamanan bagi pengunjung, menjadikan RELAXING Reflexology Massage Shiatsu sebagai tempat yang layak untuk dikunjungi.
3. Lotus Reflexiology Massage and Family Spa
Berlokasi di Jl. Raya Tidar No.6, Karangbesuki, Kecamatan Sukun, menawarkan layanan pijat tanpa perlu reservasi terlebih dahulu. Tempat ini dikenal dengan pelayanannya yang ramah dan suasana yang nyaman. Anda dapat langsung memilih menu refleksi yang diinginkan di kasir, dan menikmati pijatan yang memuaskan. Setelah sesi pijat, pengunjung akan ditawari minuman teh atau jahe, menambah kenyamanan dan kepuasan setelah mendapatkan pijatan yang menyegarkan.
Baca Juga: 8 Teknik Relaksasi Mengatasi Stres: Mudah, Murah, dan Bisa Dilakukan di Rumah
4. Havanna Reflexology Malang
Terletak di Jl. Bukit Dieng Permai No.C5, Pisang Candi, Kec. Sukun, mendapatkan rating hampir sempurna dengan 4,9 dari 425 ulasan. Tempat ini dikenal dengan suasana yang nyaman dan terapis yang sangat profesional.
Reservasi bisa dilakukan melalui WhatsApp dan meskipun sempat terlambat dari jadwal, customer service tetap sangat membantu dan ramah. Setelah tiba, pengunjung dijelaskan tentang jenis pijatan yang bisa diambil dan disambut dengan minuman selamat datang.
Proses pijat dimulai dengan mencuci kaki dan mengganti alas kaki, menciptakan suasana bersih dan nyaman. Setelah sesi pijat, pengunjung bisa menikmati wedang jahe dan camilan. Havanna juga menyediakan fasilitas tempat sholat yang bersih dan nyaman, menambah nilai positif dari layanan yang diberikan.
5. Kayuputih Family Reflexology
Berlokasi di Jl. Letjend S. Parman No.36, Purwantoro, Kec. Blimbing, menawarkan pengalaman pijat yang luar biasa dari awal hingga akhir. Tempat ini memiliki parkir yang luas dan pelayanan yang ramah sejak Anda tiba.
Banyak pelanggan memuji suasana remang dengan musik yang menenangkan di tempat ini. Ruangan pijat yang steril dan bersih, mandi setelah pijat, serta minuman hangat setelah sesi pijat membuat pengalaman di Kayuputih sangat memuaskan. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau, sepadan dengan pelayanan dan fasilitas yang diberikan.
6. Nakamura The Healing Touch Malang Dieng
Berlokasi di Jl. Dieng No.Kavling 3, Bareng, Kec. Klojen, menawarkan terapi holistik yang dilakukan oleh penghusada tradisional yang telah terlatih dengan baik. Tempat ini menggabungkan ilmu kesehatan Timur dan Barat, serta telah tersertifikasi oleh Lembaga Sertifikasi Kompetensi.
Pelanggan menyebut Nakamura selalu menjadi pilihan saat merasa lelah. Terapis di sini memiliki skill yang bagus dan bisa menyesuaikan pijatan dengan keluhan yang dirasakan, sehingga hasilnya sangat tepat sasaran. Suasana yang tenang dan nyaman juga membuat pengunjung betah.
7. Kayuputih Dieng
cabang lain Kayuputih Family Reflexology, terletak di Jl. Terusan Dieng No.67, Pisang Candi, Kec. Sukun. Tempat ini menawarkan pengalaman pijat yang luar biasa dengan harga yang terjangkau. Suasana yang nyaman dan terapis yang profesional menjadikan Kayuputih Dieng sebagai pilihan yang tepat untuk relaksasi.
Pijatan di Kayuputih Dieng sangat memuaskan dengan harga yang sangat terjangkau. Paket hemat yang ditawarkan sangat menarik dan fasilitas mandi air hangat setelah sesi pijat menambah kenyamanan.
8. Haven Light Clinic Malang
Klinik ini terletak di Jl. Buring No.29, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen. Menawarkan berbagai perawatan lengkap. Tempat ini terkenal dengan suasana yang nyaman dan pelayanan yang ramah.
Mereka yang pernah melakukan perawatan di tempat ini mengatakan, suasana di Haven Light Clinic sangat nyaman dengan nuansa vintage. Terapis yang berpengalaman dan minuman gratis setelah sesi pijat membuat pengalaman di sini sangat memuaskan. Harga yang ditawarkan juga sesuai dengan kualitas layanan yang diberikan.
Dengan berbagai pilihan tempat reflexology yang menawarkan suasana nyaman dan pelayanan profesional, Malang menjadi destinasi yang ideal untuk Anda yang ingin menikmati relaksasi dan mengembalikan kebugaran tubuh.
Setiap tempat memiliki keunikan tersendiri dan memberikan pengalaman yang tak terlupakan, membuat Anda ingin kembali lagi untuk menikmati pijatan yang menyegarkan. Jadi, tunggu apa lagi? Kunjungi salah satu dari delapan tempat reflexology terbaik di Malang dan rasakan sendiri manfaatnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Sumber Berita : Google dan Ulasan dari tiap tiap tempat
Penulis : Yafia Carnelia (magang)
editor: jatmiko