Oleh: Irham Thoriq (mewakili direksi dan managemen)
Sekali berarti, sesudah itu mati_ Chairil Anwar
Tugumalang.id – Hari ini, Jumat (09/02/2024), Tugu Media Group yang membawahi dua media terverifikasi Dewan Pers tugumalang.id dan tugujatim.id, genap berusia 5 tahun. Sebagai media yang lahir dari sebuah garasi kecil, kami bersyukur bisa survive dan berkembang di era yang penuh tantangan dan peluang ini.
Kami memulai media ini dari program kumparan.com 1001 start up media online. Dari total 1.700 media yang mendaftar, kami satu media terpilih. Kami memulai hanya dengan tiga orang dan alhamdulillah sekarang total tim kami mencapai 29 orang.
Baca Juga: Dalami Jurnalistik, Mahasiswa UM dan IAI Al-Qolam Magang di Tugu Media Group
Belum termasuk tenaga freelancer serta internship yang datang silih berganti. Rata-rata tim kami adalah generasi Z dan milenial, yang didominasi baru kali pertama merasakan dunia kerja.

Setiap bulan, kami melayani jutaan pembaca, baik di website dan di seluruh platform media sosial. Kami sebisa mungkin menyajikan berita kredibel serta mendidik dengan asas good journalism, sebuah asas yang menjadi alasan kami lahir.
Di tengah era disinformasi, hoax, hingga caci maki, kita ingin mendidik pembaca dengan good journalism, yang tentu saja terus-menerus dengan perkembangan zaman.
Baca Juga: Gandeng Unikama dan Emina Cosmetics, Tugu Media Group Sukses Gelar Road to SMK Muhammadiyah 5 Kepanjen
Setiap jam, hari, pekan, bulan, kami berjibaku menjalani proses bisnis. Jika tim kami dalam menjalani proses bisnis tersebut ada salah kata, salah tulisan, dan salah perbuatan, kami mohon maaf yang sebesar-besarnya. Tidak ada gading yang tak retak, tidak ada manusia yang berproses tanpa mengalami kesalahan.

Kami juga mengucapkan terima kasih atas dukungannya selama ini kepada partners in progress kami: pembaca, klien, dan mitra bisnis. Tanpa kalian, kami bukanlah apa-apa. Serta bersama kalian, kami ingin terus bertumbuh melewati tahun demi tahun ke depannya.
Pada momen ulang tahun ini, kami juga mohon maaf karena kami tidak membuka open house karena satu dua hal. Kami hanya menggelar tasyakuran dan doa penuh dengan kesederhanaan sebagai sarana bersyukur serta merefleksi diri: apa yang kurang dan apa yang perlu kami tingkatkan ke depannya.
Akhir kata, sebagaimana pembuka surat ini, hidup kita hanya sekali, Tugu Media Group ingin selalu memberi arti.
Salam.
Baca Juga Berita tugumalang.id di Google News
Editor: Herlianto. A