Malang, tugumalang.id – DPD Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Malang telah melakukan proses penjaringan bakal calon Wali Kota Malang untuk Pilkada 2024 mendatang. Hasilnya, PKS sudah memegang 10 nama bakal calon yang nantinya hanya akan ada 4 tokoh diusulkan ke DPW PSK Jatim.
Ketua DPD PKS Kota Malang, Ernanto Djoko Purnomo menjelaskan bahwa pihaknya saat ini tengah berproses melakukan penyaringan bakal calon Wali Kota Malang.
Baca Juga: Hari Pertama Kampanye, PKS Kota Malang Suarakan Pangan Murah
“PKS sudah melewati tahapan penjaringan dan sekrang sudah mulai tahapan penyaringan. Baik dari para bakal calon wali kota yang silaturahim ke kami maupun PKS yang silatirahim ke beliau beliau,” ucapnya.
Ernanto mengatakan, sudah mengantongi 10 nama yang lolos proses penjaringan PKS. Dia menargetkan dapat memilih 4 tokoh dalam proses penyaringan bakal calon Wali Kota Malang untuk diusulkan ke DPW PKS Jatim.
Baca Juga: APK Caleg Nasdem Ditutupi, PKS Kota Malang Salahkan Pemasang Bener
“Dari hasil penjaringan, kami ada 10 nama. Target kami, nanti ada 4 besar lah yang akan kami laporkan ke DPW,” ujarnya.
Meski begitu, Ernanto belum berkenan mengungkapkan 10 nama yang masuk proses penyaringan bakal calon Wali Kota Malang. Dia hanya membocorkan 2 nama saja, yakni Fuad Rahman dan Dwi Hari Cahyono. Keduanya masuk dalam 10 besar yang akan disaring lagi menjadi 4 nama.
“Ada Pak Dwi dan Pak Fuad yang memang kader PKS. Kami masukkan d bacawali yang akan kami saring menjadi 4 besar lagi,” bebernya.
Ernanro menyampaikan bahwa PKS akan mengusung calon Wali Kota Malang dari sosok yang memiliki elektabilitas dan rekam jejak yang baik saat menjadi pejabat publik maupun saat di tengah masyarakat.
BACA JUGA: Berita tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
editor: jatmiko