MALANG, Tugumalang.id – Mengarungi kompetisi Liga 1 2024/2025, Arema FC kembali menggunakan jasa pelatih kiper asing asal Portugal, Thiago Simoes. Memiliki rekam jejak mentereng sebagai mantan staf tim kepelatihan Jose Mourinho.
Sosok Thiago Simoes sudah diperkenalkan kepada publik bersamaan dengan diumumkannya Lucas Frigeri sebagai kiper asing rekrutan anyar Arema FC.
Kehadiran Thiago Simoes diharapkan dapat memperbaiki penampilan penjaga gawang tim berjuluk Singo Edan yang sepanjang musim lalu kerap tampil inkonsisten.
Baca Juga: Misi Wiliam Marcilio Bersama Arema FC, Karakter Permainan dan Basis Suporter jadi Motivasi Tunjukkan Penampilan Terbaik
Eks Pelatih Kiper Timnas China itu menegaskan bahwa kedatangannya ke Arema FC memang untuk memperbaiki penampilan para kiper Arema FC yang musim ini diisi Lucas Frigeri, Dicki Agung, dan Andrian Casvari.
“Saya suka sekali permainan tim-tim klub Liga 1 dan timnas (Indonesia) juga. Akhirnya pintu kesempatan itu terbuka dan bisa bergabung dengan salah satu tim Liga 1 yaitu Arema,” ujar Thiago Simoes.
“Harapannya ke depan bisa memperbaiki kualitas kiper Arema FC untuk mendapatkan prestasi lebih baik lagi,” imbuhnya.
Baca Juga: Arema FC Perkenalkan 3 Pemain Asing Anyar, Singo Edan Siap Kembali ke Puncak Kejayaan Liga 1 2024/2025
Berikut ini daftar pelatih kiper asing yang pernah melatih Arema FC dalam beberapa musim terakhir terutama sejak era Liga 1.
1. Ricardo Felipe Navarro dos Passos
Kebersamaan Ricardo Felipe Navarro dos Passos bersama Arema FC terbilang singkat. Tercatat pelatih kiper asal Brasil tersebut hanya setengah musim bersama Arema FC tepatnya di Liga 1 musim 2018.
Di awal kedatangannya Ricardo Navarro mengemban tugas berat yakni melatih kiper Arema FC saat itu yakni Utam Rusdiana, Kurniawan Kartika Ajie, Joko Ribowo, Teddy Heri, dan Andriyas Francisco untuk menggantikan posisi Kurnia Meiga Hermansyah yang saat itu harus menepi dari dunia sepak bola sejak pertengahan musim 2017.
Sayangnya di putaran kedua, Ricardo Navarro harus meninggalkan tim seiring dengan bergantinya kursi pelatih kepala Arema FC saat itu dari Joko Susilo ke Milan Petrovic. Posisinya pun digantikan pelatih kiper asal Serbia, Branislav Radojcic.
2. Branislav Radojcic
Menggantikan posisi Ricardo Navarro di sisa kompetisi Liga 1 2018. Sosok Branislav Radojcic memberi warna Eropa Timur di tim kepelatihan Arema FC saat itu.
Datang ke tim berlogo singa mengepal bersama Srdan Ostojic yang didapuk menjadi kiper utama tim menggantikan posisi Joko Ribowo yang hijrah ke PSIS Semarang.
Radojcic sukses memperbaiki penampilan kiper Arema FC dengan sentuhan ala Eropa Timur yang banyak menekankan pada aspek kekuatan dan ketangguhan fisik.
Bersama Milan Petrovic, ia sukses membawa Arema FC finish di posisi ke-6 pada akhir musim setelah sempat terseok-seok di awal kompetisi.
3. Felipe Americo
Nama Felipe Americo bisa dibilang menjadi pelatih kiper asing yang cukup lama membesut Arema FC. Datang di awal musim kompetisi Liga 1 2020 bersama Pelatih Arema FC saat itu, Mario Gomez. Ia cukup lama menangani para kiper Arema FC yakni dari tahun 2020 hingga 2023 lalu.
Musim 2022-2023 menjadi musim terakhirnya bersama Arema FC sebelum hengkang ke RANS Nusantara FC di musim berikutnya. Sebelum melatih di Arema FC, Felipe Americo juga pernah menjadi bagian dari tim kepelatihan PS Barito Putera.
Prestasi terbaiknya bersama Arema FC adalah membawa tim mengakhiri kompetisi musim 2021-2022 dengan finish di posisi empat besar. Kini Felipe merapat ke tim Liga 1 lainnya yakni Persita Tangerang.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Herlianto. A