Tugumalang.id – Paparan sinar UV yang berlebih memberikan dampak negatif pada kesehatan kulit. Ini tidak hanya berlaku bagi orang dewasa tetapi juga anak remaja. Terutama, bagi anak remaja yang kulitnya rentan iritasi.
Akibat dari terpapar sinar matahari yang berlebih, kulit menjadi terbakar dan muncul tanda-tanda penuaan dini, flek hitam hingga meningkatkan resiko kanker kulit.
Maka dari itu penting untuk anak remaja menggunakan sunscreen untuk merawat kulit agar tetap sehat. Berikut ini kami merekomendasikan sunscreen yang bagus untuk remaja, harganya juga terjangkau tidak membuat kantong kempes.
Baca Juga: BPOM Respons Soal Sunscreen Lokal Disebut Mengandung 4-MBC
1. Wardah UV Shield Essential Sunscreen Gel

Sunscreen ini memiliki tekstur yang ringan karena berbahan dasar gel. Tak heran, jika produk ini masuk dalam daftar sunscreen yang bagus dan cocok untuk semua jenis kulit anak remaja.
Dengan SPF 30 PA, sunscreen ini mengurangi kulit kusam akibat paparan sinar biru, mencegah penuaan kulit dini, mencegah munculnya noda di wajah, dan melindungi dari risiko kanker kulit.
Anda dapat menghabiskan waktu dengan aman dan nyaman bahkan saat beraktivitas di luar ruangan tanpa perlu khawatir dengan sinar matahari. Sunscreen Wardah ini dibanderol dengan harga mulai dari Rp37.500.
2. Emina Sun Battle SPF 30 PA +++

Sunscreen ini memiliki tekstur yang ringan cocok untuk kulit berminyak dan normal, karenanya direkomendasikan untuk kulit remaja. Diperkaya dengan ekstrak lidah buaya, sunscreen Emina membantu remaja merasa lebih segar dan nyaman setiap hari. Harganya juga sangat murah, yaitu mulai dari Rp18.500, jadi tidak ada salahnya membeli sunscreen ini.
Baca Juga: 4 Manfaat Penggunaan Sunscreen Pada Wajah Agar Tetap Terlihat Segar
3. Sunscreen Madame Gie

Madame Gie telah meluncurkan tiga tabir surya dengan tingkat perlindungan berbeda. Pertama, Madam Protect Me SPF 30 PA dengan Calendula Extract mengurangi efek berbahaya sinar UVA dan UVB.
Kedua, Madame Gie Protect Me SPF 50 PA ini sama dengan sunscreen sebelumnya, dengan kandungan ekstrak calendula yang melembapkan dan mengkondisikan kulit.
Cocok untuk penggunaan sehari-hari maupun aktivitas di luar ruangan. Ketiga, Madame Gie Protect Me Let’s Glow Tinted Sunscreen SPF 50 PA. Mengandung gliserin sebagai humektan alami untuk menjaga kulit tetap terhidrasi.
Sunscreen Madame Gie ini sangat cocok untuk anak muda masa kini karena kualitasnya yang bagus dan harganya yang murah. Harga ketiga rekomendasi sunscreen dari Madame Gie dibanderol antara Rp35.000 hingga Rp 40.000.
4. Sunscreen skin Aqua UV Moisture Milk

Skin Aqua UV Moisture Milk bisa dipakai untuk kulit berjerawat lho! Sunscreen yang satu ini dapat melindungi kulitmu dari sinar UV dengan SPF50+PA+++ dan melindungi kulit dari sinar matahari dalam jangka panjang. Produk yang satu ini bahkan bisa digunakan untuk kulit normal dan kombinasi
Saat diaplikasikan ke wajah kamu akan merasakan kulit jadi lebih matte tapi tetap lembap dengan formula bebas pewarna dan parfum sehingga aman untuk semua jenis kulit. Harga sunscreen yang satu ini mulai dari Rp 49.000 untuk ukuran 50gram
5. Sunscreen implora Perfect Shield SPF 40 PA+++

Implora Perfect Shield SPF 40 PA+++ mengandung almond extract, aloevera extract dan hyaluronic acid yang aman digunakan untuk semua jenis kulit dengan kandungan yang melembapkan, menghidrasi, mencerahkan dan menutrisi kulit dengan SPF 40 PA +++.
Sunscreen yang sudah BPOM ini menjaga kulit dari paparan sinar matahari secara exstra yang memiliki tekstur gel ringan yang cepat meresap dan harganya hanya sekitar Rp35 ribu saja
Penulis: Chisma Haryati Kartika (Magang)
Editor: Herlianto. A