MALANG, Tugumalang.id – Bibir menghitam membuat setiap orang kadang kurang percaya diri. Penyebab bibir menghitam ada beberapa di anataranya kebiasaan yang dapat merusak lapisan bibir seperti merokok.
Bibir adalah bagian penting yang terletak pada wajah, dan menjadi penunjang kepercayaan diri seseorang. Miliki bibir yang sehat dan merah alami akan menjadi kepuasan tersendiri terutama bagi kaum perempuan.
Karena itu, banyak dari mereka yang rela melakukan banyak hal untuk menjaga kesehatan dan kecantikan bibir mereka.
Baca Juga: Bibir Kering saat Puasa? Ini 7 Trik Menjaga Kelembaban Bibir
Bibir juga merupakan bagian yang memiliki sensitivitas yang tinggi tergadap perubahan cuaca, bahan kimia pada kosmetik dan juga kebiasaan buruk yang tidak terduga oleh pemiliknya. Sehingga, kesehatan pada bibir kian menurun dan menimbulkan efek-efek tidak diinginkan lainnya.
Nah, kali ini Tugumalang.id akan mengulas 5 hal yang harus dihindari demi menjaga bibir anda tetap sehat dan merah alami seperti yang diinginkan diadopsi dari artikel halodoc.com dan Beautynesia.com.
1. Kebiasaan Menjilat Dan Menggigit Bibir
Dua hal ini memang sangat sulit dihindari dan terkadang juga terjadi karena refleks atau karena memang terbiasa dilakukan.
Baca Juga: Produk Baru Make Over, Bikin Bibir Plumpy dan Pigmented hingga 24 jam
Padahal, kebiasan ini malah membuat bibir mudah kering, gatal, terluka dan juga iritasi karena bakteri pada mulut yang ada pada air ludah akan berpindah ke bibir. Hal ini juga karena lidah memproduksi enzim dari kelenjar saliva sehingga bisa membuat bibir menjadi kering.
2. Kandungan Kimia Pada Lipstick
Pewarna bibir atau lipstick ini memang bisa dikatakan sebagai kebutuhan penting bagi perempuan. Dengan pewarna ini mereka bisa membuat penampilan menjadi lebih menarik.
Tetapi, banyak sekali dari mereka yang tidak sadar dan peduli pada kandungan yang ada pada lipstick yang mereka pakai.
Kandungan kimia berbahaya seperti alcohol, kamper,peppermint, lanolin,fenol, dan asam salisilat yang bisa menyebabkan alergi dan iritasi. Alhasil, warna bibir menghitam dan tidak sehat.
Karenanya anda harus cermat dalam memilih produk lipstick yang akan anda gunakan, agar bibir anda tetap sehat.
3. Malas Menggunakan Lipbalm
Jangan salah, bibir juga membutuhkan kelembaban dari luar selain mineral yang didapat dari banyak mengkonsumsi air putih.
Karena bibir merupakan area sensitive, perubahan cuaca dan suhu yang berubah-ubah bisa membuat kelembaban pada kulit bibir menurun. Akhirnya, bibir menjadi kering, mengelupas dan jika dibiarkan terus-menerus bibir akan menghitam.
4. Tidak Membersihkan Sisa Lipstick
Kebiasaan buruk berikutnya yang dapat merusak kesehatan bibir adalah tidak membersihkan sisa lipstick setelah seharian memakainya.
Kandungan yang ada pada bibir akan terserap kedalam lapisan bibir yang sangat rentan, apalagi lipstick itu telah terkena kotoran seperti sebu, asap dan lainnya.
Untuk itu, hindari malas membersihkan lipstick pada bibir agar tetap sehat dan terhindar dari iritasi dan efek buruk lainnya.
5. Kebiasaan Merokok dan Minum Alkohol
Kebiasan yang terakhir adalah merokok dan minum alcohol. Dua hal ini dapat menyebabkan kulit bibir menjadi kering dan menghitam.
Merokok dapat menyebabkan bibir terasa panas dan pecah-pecah, juga merusak kelenturan otot pada bibir.
Sedangkan alkohol mengandung zat berbahaya yang dapat membuat peminumnya dehidrasi sehingga menyebabkan bibir pecah-pecah, kering dan mengelupas.
Nah, Itulah 5 kebiasaan buruk yang bisa menyebabkan bibir anda tidak sehat dan menghitam. Hindari kebiasaan tersebut agar bibir anda tetap terjaga ke elastisannya dan tetap cantik, agar penampilan anda kian menarik dan penuh percaya diri.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Silvianti (Magang)
Editor: Herlianto. A