Tugumalang.id – Selain terkenal sebagai Kota Pendidikan, Malang juga dikenal sebagai Kota Sejarah. Di antara wisata sejarah terkenal di kota yang di juluki Paris Van East Java itu adalah candinya.
Untuk kalian yang suka sekali berwisata ke candi, maka candi-candi di Malang sangat sayang sekalai jika dilewatkan. Ada beberapa candi peninggalan kerajaan-kerajaan masa lalu di Malang. Berikut 5 rekomendasi candi di Malang yang menarik dikunjungi.
1. Candi Singosari
Candi ini sangat terkenal di Malang. Seperti namanya, candi ini terletak di kawasan Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Candi ini berdiri diperkirakan sejak abad ke12 lalu. Konon, candi ini merupkan dedikasi kepada raja terakhir kerajaan Singosari yang bernama Kertanegara di mana dia terbunuh pada saat terjadi serangan oleh pasukan Jawakatwang dari kerajaan Gelang-gelang.
Baca Juga: 10 Ribu Hektare Lahan di Pantai Selatan Kabupaten Malang akan Disulap Jadi Industri Wisata
Letak Candi Singosari ini tidak terlalu jauh dari pusat Kota Malang yaitu ke arah Surabaya. Alamat tepatnya, desa Candirenggo, Kecamatan Singosari.
2. Candi Sumberawan
Rekomendasi candi kedua adalah Candi Sumberawan. Teman-teman yang pernah ke Gunung Arjuna, tentu pasti sudah tahu candi ini karna letaknya berada dikaki gunung tersebut.
Tepatnya di Desa Toyomarto, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Jaraknya sekitar 6 km dari Candi Singosari. Candi ini memilki corak bangunan Budha dan hanya berupa setupa saja. Menurut sejarahnya, ia baru ditemukan pada tahun 1904, kemudian baru dilakukan pemugaran pada tahun 1934.
3. Candi Jago
Candi yang merupakan peninggalan kerajaan Singosari ini terletak di area tengah Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang. Diperkirakan candi ini sudah berdiri sejak abad 13 Masehi. Walaupun bangunannya sudah tidak utuh karna pernah disambar petir. Candi ini masih sangat cocok untuk dikunjungi karena hawa di sana sangat sejuk.
4. Candi Bocok
Candi bocok adalah candi peninggalan Kerajaan Majapahit. Memang tempatnya sangat sederhana, tetapi wisata sejarah ini masih sangat cocok untuk dikunjungi karena bentuk candinya sangat detail menceritakan banyak hal dan inilah sisi kelebihan candi ini.
Jika Anda pernah mendengar ada arca yang pernah dicuri, di sinilah tempat arca tersebut. Namun Arca Siwa itu sudah kembali ditemukan. Posisi candi ini berda di Dusun Bacok, Desa Pondok Agung, Kecanatan Kasembon, Kabupaten Malang.
5. Candi Badut
Candi ini pertama kali ditemukan pada tahun 1921 oleh seorang Belanda. Candi peninggalan Hindu ini diperkirakan sudah ada sejak tahun 760 Masehi. Menurut sejarahnya candi tersebut adalah peninggalan Kerajaan Kanjuruhan yang pada kala itu sedang berada di bawah pimpinan Prabu Gajayana. Lokasi candi ini berada di dalam salah satu kompleks di Kecamatan Dau, Kabupaten Malang.
Itulah candi di Malang yang sangat cocok untuk dikunjungi. Kalian yang bingung mencari tempat wisata sejarah langsung saja segera kunjungi 5 candi di atas.
Penulis: Vina Lailatul maskuro (Magang)
Editor: Herlianto. A