MALANG, Tugumalang.id – Dosen dan mahasiswa Fakultas Psikologi Universitas Negeri Malang (UM) berkolaborasi melaksanakan penelitian tentang dinamika kelompok dalam fanbase grup idola. Penelitian tersebut dilaksanakan oleh Rakhmaditya Dewi N, S.Psi, M.Si, Farah Farida Tantiani, S.Psi, M.Psi, dan Pravissi Shanti, S.Psi, M.Psi bersama mahasiswa.
Penelitian yang dilakukan berupaya mengungkap peran penting kohesi sosial, identitas kolektif, dan resolusi konflik dalam menjaga stabilitas fanbase idola. Selain itu juga menyoroti peran media sosial dalam memperkuat hubungan antar anggota fanbase dan menyatukan mereka sebagai satu komunitas.
Baca Juga: Tingkat Penghasilan Usaha Tour, Tim Pengabdian Universitas Negeri Malang Memberikan Pelatihan Managemen Objek Geowisata
Kegiatan pengumpulan data penelitian dilaksanakan pada periode Maret – Mei 2024 lalu secara daring. Tim Penelitian Fakultas Psikologi UM melibatkan anggota fanbase yang aktif berinteraksi melalui platform seperti Twitter dan WhatsApp.
Tim peneliti melakukan wawancara terstruktur untuk memahami bagaimana interaksi sosial di media sosial yang mempengaruhi hubungan antar anggota fanbase.
“Penelitian dengan bantuan mahasiswa ini menemukan bahwa media sosial memiliki peran signifikan dalam membentuk kohesi sosial dalam fanbase,” tutur Rakhmaditya.
Baca Juga: Perkuat Tri Dharma Perguruan Tinggi, Fakultas Psikologi Universitas Negeri Malang Jalin Kerja Sama Strategis dengan Unesa
“Platform tersebut menjadi sarana komunikasi utama untuk berkoordinasi dalam aktivitas serta mempererat hubungan antar penggemar melalui berbagai bentuk konten seperti fan art dan video,” imbuhnya.
Menggunakan pendekatan kualitatif, Tim Peneliti Fakultas Psikologi UM menemukan bahwa resolusi dalam fanbase dilakukan dengan komunikasi terbuka dan aturan komunitas yang jelas. Hal ini membantu mengatasi berbagai perbedaan pandangan, sehingga menciptakan lingkungan yang harmonis di dalam fanbase.
Identitas kolektif juga terbentuk dari pengalaman berbagi dan keterlibatan aktif dalam kegiatan fanbase, memperkuat rasa memiliki di antara para penggemar.
Penelitian ini merupakan salah satu kontribusi terhadap pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs), khususnya pada poin pembangunan komunitas yang inklusif dan berkelanjutan.
Dengan pemahaman lebih dalam terhadap dinamika komunitas digital seperti fanbase, penelitian ini membuka peluang untuk menciptakan komunitas online yang lebih inklusif dan harmonis.
Hal itu sebagaimana komitmen UM dalam mendukung penelitian yang memiliki dampak sosial nyata melalui skema pembiayaan Non-APBN.
Informasi lebih lanjut seputar Fakultas Psikologi UM dapat diakses melalui laman ini (klik di sini).
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Herlianto. A