MALANG – Untuk menyebarkan semangat Women’s Day, Tugu Media Group bersama Barrat Enterprise menghadirkan program Women’s Day Out 2022 dengan mengusung tema #Beauty Fest pada 17 dan 18 September mendatang.
Kegiatan ini bertujuan untuk merayakan pencapaian mereka di berbagai bidang. Di hari spesial ini, beberapa tokoh perempuan juga akan hadir berbagai inspirasi tentang peran perempuan masa kini agar dapat berpengaruh besar meski dihadapkan dengan banyak tantangan yang ada di sekitarnya.
Sejalan dengan tema #Beauty Fest, ladies bisa menyaksikan berbagai suguhan menarik yang mengusung semangat Internasional Women’s Day. Satu diantaranya yakni Women’s Talk bersama pembicara inspiratif yang akan mengupas tentang Women’s Problem seperti Sexual Harrasment, Mental Health , dan tentunya mengulik Wanita Wanita Profesional Kartini Indonesia.
Pembicara inspiratif tersebut, antara lain Reiza Sugiarto, Puspita Anggraeni, Nita Alfian, Bunga Lenanta, Gritte Agatha, Tia Barrat Enterprise, hingga Risa Santoso.
Ada pula personal skill upgrade (make over), live music performance, fashion show, sampai inner beauty charging. Sehingga acara ini mengupas tuntas cara agar perempuan bisa berani speak up untuk dirinya sendiri dan sesama perempuan.
Sebagai informasi, untuk akses nenikmati acara konser musik, tidak berbayar alias free. Cukup, dapatkan undangan dengan pembelian voucher diatas sebagai tiket masuk Women’s Day Out.
Voucher tersebut, nantinya bisa ditukarkan untuk pembelanjaan di berbagai brand yang bakal ada di Women’s Day Out. Bahkan, ada yang dapat digunakan kemudian hari. Dengan demikian, artinya audience akan sangat di manjakan oleh berbagai produk kebutuhan wanita.
Tiket bisa di dapat secara daring melalui tiket.com atau di kantor Tugu Media Group, Jalan Dirgantara A1/12B, Kota Malang.
Sedangkan harga tiket terbagi menjadi empat jenis voucher. Pertama, voucher reguler seharga Rp 100 ribu per-day. Kedua, voucher silver 2 days seharga Rp 150 ribu. Ketiga, voucher gold 2 days seharga Rp 500 ribu dan keempat, ada voucher platinum 2 days dengan harga Rp1.5 juta.
Yuk, bagi yang masih penasaran bisa simak informasi lengkapnya di instagram @tugumalangid dan @barrat_enterprise ya. Atau hubungi narahubung 082245499180 (Niken).
Reporter: Feni Yusnia