Tugumalang.id – Ketersediaan hunian rumah yang layak menjadi perhatian pemerintah Kota Malang. Wali Kota Malang bersama Real Estate Indonesia (REI) Malang menyerukan ajakan kolaborasi dalam mewujudkan ketersediaan hunian di Malang Raya.
Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat menyampaikan bahwa kolaborasi 3 daerah di Malang Raya penting dilakukan dalam menghadirkan ketersediaan hunian bagi masyarakat. Terlebih, selisih jumlah penduduk dengan rumah cukup tinggi seiring dengan minimnya lahan di Kota Malang.
“Ini PR kita bersama, tentu perlu kolaborasi. Mari sama -sama wujudkan ketersediaan rumah baik di Kota Malang, Kota Batu dan Kabupaten Malang,” ucapnya.
Baca Juga: Rayakan HUT ke-111, Wali Kota Malang Serukan Kolaborasi untuk Kota Berdaya Saing
Menurutnya, Malang tengah menjadi perhatian publik. Sebab, wilayah ini cukup nyaman untuk hunian. Terlebih, wilayah ini juga sebagai surganya pariwisata.

Wahyu memproyeksikan, Malang Raya akan menjadi kawasan yang strategis. Terlebih jika ada pemetaan pusat pusat pendidikan, perdagangan dan lainnya. Tentu dengan akses jalan yang mumpuni.
“Sehingga meski tinggal di Kabupaten Malang, aksesnya mobilitasnya bagus kalau mau ke Kota Malang atau Kota Batu,” urainya.
Baca Juga: Petani Kota Malang Panen 8 Ton Padi per Hektar, Wali Kota Malang: Ini Luar Biasa!
Sementara itu, Ketua REI Malang, Mohammad Yunandi menyampaikan bahwa siap berkolaborasi mewujudkan ketersediaan hunian di Malang Raya. Malang menurutnya memiliki potensi besar untuk bertumbuh. Sebab, wilayah ini ada pusat pariwisata dan pendidikan.
“Kami harap 3 wilayah ini benar benar bersinergi. Karena hotel ada Kota Malang, rumah (hunian) di Kabupaten Malang dan wisata ada di Batu,” ujarnya.
Kota Malang sebagai kota pendidikan dan Kota Batu dan Kabupaten Malang sebagai surga pariwisata menjadi daya tarik tersendiri. Hal ini sangat berdampak bagi bisnis properti.
“Di Malang, properti yang banyak diminati diluar rumah hunian yakni rumah kos dan vila,” tandasnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A