Minggu, April 27, 2025
Tugumalang.id
No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Insight
  • Pariwisata
  • Politik
  • Olahraga
  • Hukum & Kriminal
  • Advertorial
  • Catatan
  • Home
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Insight
  • Pariwisata
  • Politik
  • Olahraga
  • Hukum & Kriminal
  • Advertorial
  • Catatan
No Result
View All Result
Tugu Malang ID
No Result
View All Result
Home Peristiwa

Serba-Serbi Idul Adha, Bocah Kelas 4 SD Sumbang Kambing dari Uang Hasil Menabung

Redaksi by Redaksi
Juni 29, 2023 5:24 pm
in Peristiwa
Muiz, bersama kambing yang dia beli berkat hasil tabungannya selama sekira 4 tahun sejak kelas 1 SD.

Muiz, bersama kambing yang dia beli berkat hasil tabungannya selama sekira 4 tahun sejak kelas 1 SD. Foto: Dok. Pribadi

Share WhatsappShare FacebookShare Twitter

Tugumalang.id – Hari Raya Idul Adha 2023 menjadi hari paling dinanti umat muslim, tak terkecuali anak-anak. Saking serunya, seorang bocah berusia 10 tahun di Malang, Jawa Timur, rela menyisihkan uang saku sekolahnya untuk membeli hewan kurban.

Namanya Muhammad Izzudin, anak ketiga dari pasangan suami istri Rahmad Eko Formansyah dan Anis Nooryanim warga Jalan Laksda Adi Sucipto, Kota Malang. Cita-cita Muiz, sapaan akrabnya,  akhirnya tercapai pada 2023 ini.

READ ALSO

Longsor di Villa Sumbersekar Dau, Akibat Pengurukan dan Pergerakan Alat Berat

2 Nelayan Tewas Dihantam Ombak saat Melaut di Kondangmerak

Muiz menabung selama 4 tahun sejak kelas 1 SD hingga mencapai Rp6 juta. Tahu tabungannya cukup, Muiz meminta pada ibunya untuk mengambil uang tabungannya untuk dibelikan seekor kambing.

Baca Juga: Idul Adha 1444 H, Unisma Malang Salurkan 38 Ekor Hewan Kurban

Singkat cerita, Muiz menemukan kambing yang cocok dan dibelinya seharga Rp3,5 juta. Kambing itu kemudian disumbangkan ke Masjid Al Hidayah, Pandanwangi, Blimbing, Kota Malang.

“Saya sudah menabung sejak kelas 1 SD dari uang saku. Saya nabung Rp5 ribu setiap hari dari uang saku yang dikasih Rp10 ribu,” ujarnya.

Kebiasaan menabung itu memang didapatkan dari kedua orang tuanya sejak kecil. Bocah yang kini menempuh pendidikan di salah satu sekolah SD Islam di Sidoarjo itu memang juga punya keinginan yang kuat untuk membeli apapun dari tabungannya sendiri.

“Iya, memang keinginannya sejak dulu pingin beli kambing. Akhirnya saya beri pengertian untuk rajin menabung. Eh kok dia ternyata telaten nabung setiap hari,” kisah ibunya.

Baca Juga: Pj Wali Kota Batu Keliling Jamin Hewan Kurban di Kota Batu Aman Dikonsumsi

Sebagai orang tua, Noor bersyukur anaknya yang masih usia dini bisa memaknai makna berkurban di Hari Raya Idul Adha. Apalagi, daging itu juga dibagikan ke masyarakat.

“Alhamdulillah masih kecil bisa punya niat beribadah kurban,” pungkas Anis.

Terpisah, salah seorang takmir Masjid Al Hidayah, Ali Mahrus membenarkan jika Muiz memang sudah menyerahkan 1 ekor kambing. Kambing itu pun juga diberi nama tag Muiz.

Dalam momen Idul Adha kali ini, Masjid Al Hidayah Pandanwangi menyembelih hewan kurban sebanyak 2 ekor Sapi dan 18 ekor kambing. Penyembelihan sapi dan kambing tersebut dilakukan secara syariat Islam, juga disaksikan masyarakat maupun orang-orang yang menyumbangkan hewan kurban.

Baca Juga Tugu Malang di Google News (klik di sini).

Reporter: M Ulul Azmy

Editor: Herlianto. A

Tags: Anak SDbocahhewan kurbanIdul Adhakambing

Related Posts

Longsor di villa sumbersekar dau
Peristiwa

Longsor di Villa Sumbersekar Dau, Akibat Pengurukan dan Pergerakan Alat Berat

Minggu, 27 Apr 2025
Petugas mengevakuasi jenazah nelayan yang tewas terhempas ombak di perairan Kondangmerak. Foto: Polres Malang
Peristiwa

2 Nelayan Tewas Dihantam Ombak saat Melaut di Kondangmerak

Sabtu, 26 Apr 2025
Kecelakaan truk
Peristiwa

Kecelakaan Truk di Kota Malang, Tewaskan Balita

Jumat, 25 Apr 2025
Kebakaran akibat ledakan gas LPG di daerah Sarangan, Lowokwaru (Foto: Keshia Putri Susetyo/Malang)
Peristiwa

Rumah di Kawasan Sarangan Kota Malang Terbakar Akibat Ledakan Gas LPG

Kamis, 24 Apr 2025
Proses evakuasi mengeluarkan badan montir yang tertimpa kendaraan. Foto: Polres Batu
Peristiwa

Nahas! Montir di Kota Batu Tewas Tertimpa Kendaraan Gara-gara Dongkrak

Kamis, 24 Apr 2025
Toko Santosa Kebakaran
Peristiwa

Kebakaran Toko Pecah Belah Dekat Kampung Warna-Warni Malang, Api Meluas hingga Malam

Rabu, 23 Apr 2025
Next Post
Pegadaian Cabang Kotalama turut menyalurkan hewan kurban dalam Idul Adha 1444H.

Momen Berbagi, Pegadaian Malang Salurkan 11 Ekor Daging Kurban

BERITA POPULER

  • Toko Santosa Kebakaran

    Kebakaran Toko Pecah Belah Dekat Kampung Warna-Warni Malang, Api Meluas hingga Malam

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Daftar 7 Stasiun Kereta Api di Kota Malang, Beserta Alamat Lengkapnya

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Kecelakaan Truk di Kota Malang, Tewaskan Balita

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 472 Atlet Ramaikan Kejuaraan Taekwondo Seroja Cup 2025 di Brigif Linud 18 Trisula Jabung

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • 12 Kandidat Siap Bersaing Rebut Kursi Rektor UIN Malang 2025–2029

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

Portal berita Tugu Malang (tugumalang.id) merupakan perusahaan media siber di bawah naungan PT Tugu Media Komunikasindo

Ikuti Kami

Navigasi Site

  • Kode Etik
  • Redaksi
  • Disclaimer
  • Kebijakan Data Pribadi
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Form Pengaduan
  • Pedoman Media Siber

© 2021 Tugu Media Group - All Right Reserved Tugu Malang ID.

Jaringan Media 

Tugumalang.id 

Tugujatim.id 

Tugusehat.id

No Result
View All Result
  • Home
  • Peristiwa
  • Pendidikan
  • Bisnis
  • Insight
  • Pariwisata
  • Politik
  • Olahraga
  • Hukum & Kriminal
  • Advertorial
  • Catatan

© 2021 Tugu Media Group - All Right Reserved Tugu Malang ID.