MALANG, Tugumalang.id – Tempat bukber murah tapi asyik banyak dicari warga di Malang. Hal ini, selain bisa tetap menjaga kebersamaan juga tidak terlalu boros di kantong. Intinya, bisa seru-seruan di bulan Ramadan bersama teman dan keluarga.
Buka bersama atau bukber telah menjadi tradisi bagi umat Islam yang menjalankan ibadah puasa. Biasanya kegiatan ini dilakukan secara ramai di tempat tertentu.
Walaupun begitu, pemilihan tempat untuk bukber biasanya dipusingkan dengan berbagai pilihan tempat. Kota Malang salah satunya yang menyajikan berbagai pilihan resto, café, dan hotel dengan promo-promo selama bulan Ramadan yang bervariasi dan dapat dijadikan pilihan saat bukber.
Rekomendasi Tempat Bukber Murah di Malang
Berikut 3 rekomendasi tempat bukber di Kota Malang yang menawarkan paket khusus selama bulan Ramadan dengan harga terjangkau namun teta seru.
1. Kemboja Hotel
Kemboja Hotel merupakan salah satu hotel yang terletak di Jantung Kota Batu, Jawa Timur. Hotel ini menyajikan nuansa yang tenang dan asri dengan gaya arsitektur tradisional khas etnis Jawa dan taman-taman yang cantik di dalamnya.
Baca Juga: Shanaya Resort Malang Hadirkan Ngabubu-Rich Season 3 Spesial Ramadan
Lokasinya strategis dekat dengan tempat wisata Kota Batu dapat dijadikan pilihan selepas berwisata selama menunggu waktu buka puasa. Kemboja Hotel berjarak kurang lebih 2 menit dari Museum Angkut, 5 menit dari Jatim Park I, dan 7 menit dari Jatim Park II dan III, Batu Night Spectacular (BNS) dan banyak tempat wisata lainnya.
Kenikmatan suasana tersebut juga didukung dengan pemilihan menu bukber all you can eat yang berbeda daripada resto all you can eat lainnya. Pada Ramadhan 2024 ini, hotel ini menyajikan menu all you can eat khas Indonesia.
Seperti tongseng ayam, terancam tempe, bubur ketan hitam sebagai salah satu menu dessert, dll. Paket bukber tersebut hanya dibanderol dengan harga Rp59.000 per orang.
2. Kopi Kalibrantas
Kopi Kalibrantas, solusi untuk Anda yang bosan dengan nuansa hangout yang monoton. Sesuai namanya, Kopi Kalibrantas ini menyajikan pengalaman hangout dengan nuansa alam, diiringi dengan pemandangan Kali (sungai) Brantas, Jawa Timur.
Suara hilir sungai yang khas dan desain arsitektur yang dominan outdoor menyajikan suasana yang sejuk dan asri, didampingi sajian menu tradisional khas Indonesia.
Baca Juga: 4 Rekomendasi Tempat Bukber di Malang Raya Cocok Buat Mahasiswa, Enak dan Murah
Selain itu, tentunya pada bulan Ramadan 2024 ini, Kopi Kalibrantas menyajikan promo-promo menarik seputar bukber. Paket bukber yang ditawarkan oleh Kopi Kalibrantas kali ini bervariasi.
Untuk masing-masing paket, pembeli akan mendapatkan masakan ayam atau gurami, sayur, paket gorengan, minuman, dan sambal, serta masakan tambahan untuk paket tertentu. Mulai dari Rp385,000 untuk 6 orang hingga Rp596,000 untuk 10 orang.
Kopi Kalibrantas berjarak kurang lebih 3 menit dari Kota Malang, tepatnya di Jalan Regulus No 9, Tlogomas, Kota Malang, Jawa Timur.
3. Kanvill Dau
Rekomendasi tempat yang satu ini tidak boleh terlewatkan bagi teman-teman yang ingin masakan barbeque. Seperti masakan barbeque umumnya, Kanvill Dau menyajikan yakiniku khas mereka.
Tetapi, pembeli akan merasakan nuansa yang berbeda daripada resto lainnya. Memberikan pengalaman nge-grill yang unik dengan paduan pemandangan dari keindahan alam dengan desain arsitektur yang modern.
Dengan pengalaman yang diberikan oleh Kanvill Dau, pada bulan Ramadan 2024 ini, Kanvill memberikan paket bukber Ramadhan dengan masing-masing paket berisi special grill, snack, takjil, minuman, dan nasi khas Kanvill Dau.
Harga untuk paket bukber Ramadhan mulai dari Rp50,000 hingga Rp68,000 per orang.Selain itu, pembeli paket tersebut juga dapat menikmati sajian menu lainnya yang tidak kalah menggiurkan.
Kanvill Dau sendiri beralamat di Jl. Raya Tegalweru, Krajan, Junreju, Kecamatan Dau, Kabupaten Malang, Jawa Timur.
Demikian rekomendasi tempat bukber yang dapat dijadikan pilihan bersama teman atau keluarga. Untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi akun social media tiap tempat diatas. Selemat mencoba!
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis : Ismu Neo Andrian (Magang)
Editor: Herlianto. A