MALANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang turut bergerak dalam penanganan pasca bencana erupsi Gunung Semeru yang terjadi Sabtu (4/12/2021).
Bupati Malang, Sanusi beserta rombongan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) melakukan tinjauan ke salah satu wilayah terdampak, yaitu Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Minggu (5/12/2021).

Dalam kesempatan tersebut, Bupati meninjau lokasi pengungsian dan Jembatan Gladak Perak. Bupati juga memberikan bantuan kepada 500 orang pengungsi dan menyampaikan bahwa Pemkab Malang menggerakkan bantuan bagi korban erupsi Gunung Semeru.
“Saya gerakkan Taruna Siaga Bencana (TAGANA) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) untuk membantu yang bisa di bantu,seperti kesehatan dan makanan,” ungkap Sanusi.

Selain itu, Pemkab Malang juga menyediakan dapur umum. Di dapur umum tersebut nantinya pengungsi dapat mengambil makanan dan air bersih.
Pemkab Malang juga menyediakan empat unit ganset agar tempat pengungsian dapat dialiri listrik. Sebelumnya dilaporkan bahwa listrik di Kecamatan Pronojiwo dan Tempursari mati total akibat erupsi.
Reporter: Aisyah Nawangsari Putri
Editor: Jatmiko