Tugumalang.id – Tim asal Kota Malang, NZR Sumbersari bakal menghadapi laga penting melawan Persiba Balikpapan dalam lanjutan Grup Y Babak 6 Besar PNM Liga Nusantara 2024/2025, Rabu (19/2/2025) sore nanti.
Laga Persiba Balikpapan vs NZR Sumbersari dihelat di Stadion Batakan Balikpapan, Kalimantan Timur diprediksi bakal berlangsung seru. Kedua tim akan sama-sama tampil ngotot merebut tiga poin untuk menjaga peluang lolos ke babak berikutnya.
Pelatih NZR Sumbersari, Agus Yuwono tak menampik jika laga melawan Persiba cukup penting bagi timnya. Apalagi tim berjuluk Elang Selatan itu masih menyimpan satu laga, artinya jika mampu mencuri hasil positif di kandang Persiba, peluang lolos akan semakin besar.
Baca Juga: Hadapi Babak 6 Besar PNM Liga Nusantara 2024/2025, NZR Sumbersari Ingin Petik Tiga Poin Perdana
“Memang sangat penting (versus Persiba), dimana kita juga masih ada peluang dan juga menyisakan satu pertandingan yang harus kita jaga,” kata Agus Yuwono.
Mantan pelatih Persik Kediri itu juga menilai sebagai tuan rumah tentu Persiba Balikpapan sudah menyiapkan strategi khusus agar tidak malu di hadapan pendukungnya sendiri. Hal serupa juga dilakukan NZR Sumbersari demi bisa mendapatkan poin di Stadion Batakan.
Agus Yuwono memprediksi laga kedua tim akan berlangsung dengan intensitas tinggi. Pihaknya berharap laga dapat berjalan dengan fair dan kedua tim nantinya sama-sama bisa menerima hasil pertandingan dengan lapang dada.
Baca Juga: Kurang Fokus jadi Biang Kekalahan NZR Sumbersari di Laga Derbi Jatim Melawan Persekabpas
“Persiba sebagai tuan rumah tentu sudah menyiapkan untuk pertandingan yang sama-sama penting bagi kedua tim. Kita harapkan pertandingan menarik dan berjalan dengan fair, endingnya sama-sama saling puas meskipun hasil berbeda,” ucapnya.
Sementara soal tekanan yang bakal diberikan suporter tuan rumah. Agus meyakini Gedhong Tangguh dkk dapat mengatasi tekanan yang diberikan suporter Persiba Balikpapan dengan baik dan tetap menjaga fokus di lapangan.
Ia menyebut tekanan yang diberikan suporter kepada timnya justru akan membuat para pemain NZR Sumbersari akan tampil lebih bergairah.
“Memang ini pertandingan yang spesial karena akan dihadiri banyak penonton. Seperti yang kita lihat di laga sebelumnya, di sini selalu ramai penonton,” ungkap Agus Yuwono.
“Sedangkan untuk kita, semakin banyak penonton maka semakin bergairah untuk bermain. Karena semua pemain sudah berpengalaman menghadapi situasi dengan adanya penonton. Jadi tidak ada persoalan,” tutupnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Herlianto. A