Tugumalang.id – Bupati Malang, Sanusi, memimpin kegiatan Subuh Keliling (Suling) yang bertujuan untuk memakmurkan masjid yang ada di Kabupaten Malang, Jumat (19/5/2023). Subuh Keliling merupakan program lanjutan dari Safari Subuh yang telah dilakukan di periode sebelumnya.
Lokasi pelaksanaan Subuh Keliling kali ini berada di Masjid Besar Subulus Salam, Desa Plandi, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang. Ini adalah kegiatan Subuh Keliling yang kedua setelah sebelumnya dilaksanakan di Masjid Besar Hizbullah, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang.
“Jika dalam periode putaran pertama lalu, Subuh Keliling digelar setiap hari Minggu, kini digulirkan setiap Jumat dan akan digelar bergantian ke seluruh kecamatan yang ada di Kabupaten Malang. Namun, pemilihan lokasi masjid tentunya berbeda dengan lokasi yang sudah menjadi tempat di periode pertama sebelumnya,” kata Sanusi.
Baca Juga: Pastikan Berjalan Kondusif, Bupati dan Wakil Bupati Malang Tinjau Pelaksanaan Pilkades Serentak

Subuh keliling berawal dari agenda bersama pengurus Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kabupaten Malang untuk memakmurkan masjid. Harapannya, kegiatan ini mendapat ridlo dan berkah dari Allah SWT.
Di kegiatan ini, masyarakat tak hanya diajak beribadah bersama, tetapi juga mendapatkan pelayanan dari dinas-dinas yang ada di Kabupaten Malang. Usai salat subuh, masyarakat bisa memanfaatkan pelayanan kependudukan dan catatan sipil, perizinan, pelayanan kesehatan dan BPJS kesehatan.
Baca Juga: Hardiknas 2023, Bupati Malang Gencarkan Pendidikan Berbasis Digital
“Semoga yang rajin salat subuh dan salat wajib lainnya diberikan rezeki yang berlimpah. Di dalam kegiatan ini juga dilaksanakan bakti sosial dan memberikan pelayanan kepada masyarakat,” imbuh Sanusi.

Usai Subuh Keliling, Sanusi melanjutkan rangkaian kegiatan dengan menyalurkan bantuan cadangan pangan pemerintah (CPP) kepada Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di tiga desa yang ada di Kecamatan Wonosari. Tiga desa tersebut adalah Desa Plandi, Plaosan, dan Kebobang.
Terdapat 280 keluaga yang menerima bantuan di Desa Plandi, kemudian terdapat 518 keluarga yang menerima bantuan di Desa Plaosan, dan terdapat 542 keluarga yang menerima bantuan di Desa Kebobang.
“Bantuan ini sudah kali kedua disalurkan ke para penerima. Bantuan ini dari Presiden Joko Widodo yang diberikan ke Bupati Malang dan disalurkan lewat Dinas Sosial Kabupaten Malang dan Kantor Pos Indonesia,” tutup Sanusi.
Reporter: Aisyah Nawangsari Putri
Editor: Herlianto. A