MALANG – Jelang ulang tahun Arema FC, klub sepak bola kebanggaan Arek Malang yang ke-34 pada 11 Agustus 2021 nanti, Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana meluncurkan logo dan slogan peringatan ulang tahun baru dengan tema ‘Solidarity’ (solidaritas). Logo baru ini dikenalkan secara virtual pada Minggu (1/8/2021).
Diambilnya tema ini bukan tanpa alasan. Dimana pandemi COVID-19 yang sudah berlangsung sejak 1 tahun lalu ini belum usai. Sebagai klub representasi Arek Malang, tentu juga dituntut juga bersolidaritas di masa-masa sulit yang sedang dihadapi bersama ini.
Semangat solidaritas ini ditunjukkan lewat simbol sebuah syal bertuliskan Solidarity yang membentg diantara singa yang mengaum. Dari logo dan simbol ini diharapkan muncul semangat solidaritas dari para Aremania dan Aremanita untuk turut saling membantu di masa pandemi ini.

Presiden Arema FC Gilang Widya Pramana saat konferensi pers di ruangan Champion Corner. Foto/Arema FC Official
”Jadi tidak hanya memperingati 34 tahun perjalanan Arema FC, tapi juga memberi pesan semangat dan saling bersolidaritas di tengah badai pandemi yang saat ini belum selesai,” ungkap Gilang, pria yang dijuluki The Crazy Rich Malang ini pada awak media.
Selain pesan solidaritas, warna biru sebagai warna kebanggaan ini juga mendominasi gambar singa. Ini dimaksudkan sebagai simbol sikap ksatria yang berani mewujudkan cinta kasih untuk sesama.
“Singa mengaum ini adalah wujud dari keberanian dan menyampaikan pesan bahwa kita Arek Malang tetap tangguh dan kuat dalam menghadapi situasi sesulit apapun,” jelas Gilang.
Gilang menambahkan, selain solidaritas, penting juga untuk menumbuhkan sinergitas saling bahu-membahu antar sesama demi meraih prestasi membanggakan. Sebab itu, dicantumkan juga simbol perisai berbentuk angka 34.
“Ini merupakan wujud sinergi dan solidaritas banyak elemen di Malang Raya, sebuah harapan besar untuk bersatu untuk mewujudkan prestasi tim Singo Edan,” imbuh Gilang.
Selain logo, manajemen memperkenalkan ruang sesi konferensi pers baru dengan desain elegan sesuai karakter Arek-arek Malang. Tak hanya itu, ada peluncuran ‘Champion Corner’ atau museum mini.
Nantinya, disini akan menjadi ruang khusus untuk memajang berbagai benda-benda historis atau koleksi foto-foto bersejarah dan momentual. Tak lupa, berbagai throphy juga akan dipajang di ruangan ini.
Menyambut hari bersejarah ini, Presiden Arema FC juga akan menggelar kegiatan donasi berupa paket sembako kepada 34 panti asuhan yang akan digelar secara bertahap mulai 1 hingga 11 Agustus 2021.
”Harapannya dalam menyambut hari yang sakral dan bersejarah ini juga bisa memberikan manfaat kepada semua masyarakat Kota Malang, Arek-Arek Malang,” pungkasnya.