MALANG, Tugumalang.id– Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang (FEB Unisma) memperingati Dies Natalis ke-42. Berbeda dengan tahun sebelumnya, pelaksanaan Dies Natalis ke-42 bersamaan dengan kegiatan pelepasan calon wisudawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang yang dihadiri para Dekan Pada periode 1981 hingga Tahun 2015.
Acara ditandai dengan dengan pemotongan kue tart dan tumpeng sebagai simbol rasa syukur atas capaian prestasi internasional tidak membuat FEB UNISMA berdiam diri. Berbagai Terobosan tetap ditingkatkan untuk mendukung capaian Universitas Islam Malang dalam Menggapai World Class University.
Dekan FEB Unisma, Nur Diana, S.E., M.Si. mengatakan, fakultasnya berdiri pada 11 Juni 1981. FEB Unisma didirikan para cendekia, ulama, dan saat ini telah menjadi menjadi fakultas terbesar di Unisma.
Dekan FEB Unisma, Nur Diana, S.E., M.Si., dalam sambutannya mengatakan, berbagai capaian telah diraih pada tahun-tahun sebelumnya memantapkan dan mengokohkan FEB Unisma di usia ke-42 tahun sebagai fakultas yang bereputasi di kancah internasional.
Dengan diraihnya akreditasi Unggul untuk Program Studi Akuntansi dan saat ini breproses dalam pencapaian akreditasi Internasional FIBAA dari Jerman. Diana juga menjelaskan bahwa fakultas yang berdiri pada 11 Juni 1981 merupakan prakarsa para cendekia dan ulama saat ini telah menjadi menjadi fakultas terbesar di Unisma.
“FEB UNISMA berdiri 42 tahun yang lalu telah mengalami berbagai liku-liku perkembangan dalam memajukan Pendidikan tinggi. Untuk itulah pada peringatan Dies natalis ini momen yang penting. Dengan berbagai capaian yang sudah kita raih, sebagai institusi berdaya saing internasional kita senantiasa melakukan continious Improvement dalam artian FEB Unisma terus melakukan inovasi tanpa henti dalam menjawab tantangan zaman yang senantiasa berubah,” ujar Diana.
“Kami bersyukur kepada Allah SWT dan berterima kasih kepada para pendiri dan para dekan pada periode 1981 hingga sekarang yang telah memberikan kami pembelajaran dan pengalaman serta telah meletakkan trilogi yang sangat baik, yaitu keikhlasan, kejujuran, dan kerukunan. Setinggi apapun kompetensi dan kemampuan kita dalam memimpin dan mengelola Pendidikan tinggi tanpa berpijak pada ketiga Trilogi UNISMA tersebut, mustahil akan berhasil meraih capaian ini “ Tukas Diana.
BACA JUGA: Mantapkan Diri, FEB UNISMA Semakin Sukses Gelar Program Internasional dengan PT Luar Negeri
Lebih lanjut Diana menegaskan, selama ini FEB UNISMA senantiasa adaptif terhadap perubahan lingkungan bisnis. Untuk itulah dalam menciptakan sumberdaya Unggul dalam mendukung Indonesia Maju, seantasiasa diarahkan untuk menciptakan SDM yang mampu beradaptasi dengan kebutuhan-kebutuhan Industri dan masyarakat. Sejalan dengan kebutuhan mengembangkan entrepreneur university. FEB UNISMA telah mempersiapkan diri meningkatkan Kerja sama dengan berbagai mitra industri, asosiasi profesi, pemerintah perguaran tinggi baik level internasional dan nasional.
“Tanpa dukungan mitra industri, upaya FEB mengimplementasi perguruan tinggi internasional dan pencapain akreditas unggul tidak akan maksimal,” jelasnya.
Lulusan FEB Unisma menurutnya tidak hanya berbekal knowledge dan skill, tetapi juga attitude. Ketiga hal itu penting, sumberdaya handal yang beratitude tinggi sangat penting dalam membangun masyarakat yang bermartabat.
“Jadilah Manusia yang adaptif terhadap perubahan lingkungan industri sehingga anda menjadi manusia yang mampu menlakukan perubahan. Mimpi saudara tidak berhenti sejalan anda besok diwisuda. Kejarlah terus mimpi Anda mau jadi entrepreneur, jadi bagian dari sebuah Institusi bukan berarti saudara tidak bisa mengexplore jiwa entrepreneur saudara dalam sebuah institusi dimana saudara bekerja. Dengan kemampuan entrepreneur saudara kami harapkan saudara menjadi manusia yang bervalue. Jika Saudara ingin meningkatkan Komptensi saudara untuk studi lanjut. Unisma menyediakan Wahana Program Pascasarjana yang bisa saudara manfaatkan sebagai alumni,” pungkasnya.
Rektor Unisma, Prof, Dr. H. Maskuri, M.Si., memberikan ucapan selamat ulang tahun ke-42 kepada FEB Unisma. Menurutnya, FEB begitu luar biasa dengan prestasi yang mensupport perkembangan Unisma. Dia berharap dosen FEB dapat menjadi motor dan penggerak implementasi entrepreneur University.
Menurutnya FEB Unisma adalah fakultas yang mencerminkan kerukunan. “Jajaran dekan sejak 1981 hingga 2015 semua bisa dihadirkan dengan penuh suka cita dan tersenyum. Itu cermin kerukunan dari FEB Unisma,” ungkap Rektor Unisma.(*)
editor: jatmiko