Malang, tugumalang.id – Arema FC harus pulang dengan tangan hampa usai dikalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-3 dalam laga pekan ke-29 BRI Liga 1 2024/2025, Minggu (20/4/2025). Bermain di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Singo Edan tak mampu mempertahankan keunggulan dan harus menerima kenyataan pahit usai terkena comeback.
Laga sengit ini menghadirkan sejumlah fakta menarik yang patut disimak sebagai rangkuman dari pertandingan yang berlangsung panas dan penuh drama.
Berikut tiga fakta menarik usai kekalahan Arema FC dari Persita:
1. Arema FC Terkena Comeback Dramatis
Arema FC sempat unggul 2-1 di babak pertama setelah membalikkan keadaan lewat gol Dedik Setiawan (menit ke-26) dan Dalberto (32’), menyusul gol pembuka Yardan Yafi untuk Persita di menit ke-8. Namun, keunggulan tersebut sirna di babak kedua.
Persita bangkit lewat gol Javlon Guseynov (64’) dan Marios Ogkmpoe (71’), yang membuat Arema FC harus mengakui keunggulan tuan rumah dengan skor akhir 2-3.
Kekalahan ini menjadi pukulan telak bagi Arema FC yang berambisi menembus papan atas klasemen. Kehilangan fokus di paruh kedua menjadi faktor utama kegagalan mereka mempertahankan keunggulan.
Baca juga: Head to Head Arema FC vs Persita Tangerang, Singo Edan Wajib Waspada
2. Kemenangan Manis, Balas Dendam Tuntas untuk Persita
Kemenangan 3-2 atas Arema FC menjadi ajang balas dendam yang manis bagi Persita. Pada putaran pertama Liga 1 musim ini, Pendekar Cisadane harus menelan kekalahan telak 0-3 dari Arema FC di Stadion Soepriadi, Blitar.
Selain menuntaskan dendam, kemenangan ini juga sangat berarti bagi Persita dalam upaya mereka menjauh dari zona degradasi. Tambahan tiga poin membuat mereka naik ke peringkat ke-9 klasemen sementara dengan 34 poin.
3. Arema FC Ulangi Luka Lama di Indomilk Arena
Kekalahan dari Persita kali ini seperti deja vu bagi Arema FC. Musim lalu, mereka juga mengalami kekalahan menyakitkan di Stadion Indomilk Arena. Kala itu, Arema FC yang sempat unggul 3-2 harus menyerah 3-4 di menit-menit akhir pertandingan pada 13 Maret 2024.
Baca juga: Head to Head hingga Pemain Kunci, Ini 5 Fakta Persita vs Arema FC
Ironisnya, Singo Edan kembali mengulangi kesalahan yang sama di tempat yang sama dan melawan lawan yang sama. Ini menjadi bukti bahwa Arema FC belum mampu belajar dari pengalaman pahit musim lalu.
Dengan hasil ini, Arema FC tertahan di posisi ke-8 dengan 42 poin, sedangkan Persita naik ke peringkat ke-9 dengan 34 poin. Kekalahan ini tentu menjadi evaluasi penting bagi skuad asuhan Ze Gomes jika ingin tetap bersaing di papan atas Liga 1.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
redaktur: jatmiko