Tugumalang.id – Jajaran Forkopimda Kabupaten Malang yang terdiri dari Dandim 0818 Kabupaten Malang-Kota Batu, Kapolres Malang, dan Bupati Malang melakukan sidak di Posko Penyekatan di Exit Tol Singosari, pada Kamis (08/07/2021).
Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0818 Kabupaten Malang-Kota Batu, Letkol Inf Yusub Dody Sandra, mengatakan bahwa sudah ada 2 orang dinyatakan positif saat dilakukan swab antigen di lokasi penyekatan tersebut.
“Ini mulai dari pagi sampai siang hari ini jumlah yang positif ada 2 orang dari Surabaya dan Bojonegoro. Ada 28 orang yang sudah di tes, dan 114 kendaraan putar balik dari 766 kendaraan,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Kapolres Malang, AKBP Bagoes Wibisono, mengatakan bahwa pada hari ini, Forkopimda melakukan pengecekan posko dalam masa PPKM Darurat.
“Untuk di Kabupaten Malang ini kita ada 10 pos pengecekan dan 7 pos observasi di stasiun dan bandara, lalu ada 2 pos pembatasan mobilisasi masyarakat,” bebernya.
Forkopimda Kabupaten Malang juga menurunkan sekitar 1.300 personel yang terdiri dari TNI, Polri, Satpol PP, Linmas, Ormas, dan juga dari tenaga kesehatan.

“Kami di sini bersinergi melaksanakan Inmendagri untuk mengurangi atau menahan laju penyeran COVID-19 di Kabupaten Malang,” tuturnya.
“InsyaAllah dengan PPKM Darurat ini penyebaran COVID-19 di Kabupaten Malang bisa dihentikan dan banyak yang kita selamatkan dari kematian,” harapnya.
Reporter: Rizal Adhi
Editor: Lizya Kristanti