Kota Batu, Tugumalang.id – Geger warga Jatim Park 2 usai seorang pria paruh baya ditemukan tak bernyawa di dalam kamar kosnya pada Jumat (31/1/2025). Saat ditemukan kondisi jenazah korban bernama Bambang Irawan (59) itu sudah membusuk.
Diketahui, peristiwa terjadi di Desa Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu sekitar pukul 10.00 WIB. Jenazah ditemukan kali pertama oleh rekan korban yang mulai curiga karena korban tidak keluar kamar kos sama sekali.

Kapolres Batu AKBP Andy Yudha Pranata melalui PLH Kasi Humas Polres Batu Aiptu Doni menerangkan jika pihak kepolisian menerima laporan masyarakat. Penemuan mayat korban ini bermula saat saksi, Dian Justina Wardani yang saat itu hendak memberikan minuman kopi ke kamar kosnya.
Baca Juga: Korban Hanyut Pantai Jembatan Panjang Ditemukan Tak Bernyawa di Pantai Popoh Tulungagung
Karena saksi curiga selama 4 hari korban tidak memesan kopi dan tidak ke luar kamar kos, sehingga saksi mencoba mencari korban. Saat saksi datang ke kamar kosnya dan hendak masuk diketahui tercium bau busuk dan korban sudah dalam keadaan meninggal dunia.
Selanjutnya saksi menghubungi warga sekitar sekaligus memberitahukan peristiwa tersebut ke Polsek Batu Kota. Usai mendapat laporan, tim Inafis datang melakukan olah TKP dan visum terhadap korban.
“Korban berada lokasi hanya seorang diri dan di sekujur tubuh korban tidak diketemukan tanda-tanda kekerasan. Saudara ataupun keluarga korban membenarkan bahwa korban dalam keadaan sakit,” jelas Andi.
Baca Juga: Seorang Pria Ditemukan Tewas di Kamar Kos di Singosari
Saat ini jenazah sudah dievakuasi oleh PMI Kota Batu menuju RS Bhayangkara Hasta Brata Batu untuk dilakukan tindakan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter : M Ulul Azmy
redaktur: jatmiko