Tugumalang.id – Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat memastikan proyek pembangunan drainase di kawasan Jalan Soekarno-Hatta (Suhat) tak akan banyak memotong pohon. Hal itu disampaikan saat peninjauan langsung di lokasi pada Rabu (12/3/2025).
Diketahui, Pemkot Malang mendapat suntikan dana Rp 32 milyar dari Pemprov Jatim untuk pembangunan drainase Suhat. Namun isu pemotongan pohon di sepanjang Suhat menyertai rencana pembangunan drainase itu.
Wahyu Hidayat didampingi Wakil Wali Kota Malang Ali Muthohirin dan jajaran OPD terkait melakukan peninjauan lokasi yang akan dibangun drainase itu. Ada sejumlah catatan yang diperoleh dari peninjauan itu.
Baca Juga: Jaga Stabilitas Sembako Jelang Idul Fitri, Wali Kota Malang Resmikan Pasar Murah di 5 Kecamatan
Wahyu menyebutkan banyak drainase yang memang terpantau buntu. Dikatakan, titik titik drainase buntu itu ditengarai menjadi salah satu penyebab banjir di kawasan Suhat.
“Kami cek tadi ternyata banyak yang buntu. Saya sudah lihat titik titiknya, tentu ini menjadi perhatian,” ucapnya.
Kemudian, lokasi pembangunan drainase juga banyak terdapat pohon. Namun Wahyu menegaskan tak akan banyak pohon yang akan ditebang untuk pembangunan drainase itu.
Baca Juga: Tembus 11 Besar Penilaian Jatim, Wali Kota Malang Genjot Inovasi Pengentasan Kemiskinan
“Setelah kami cek tak banyak pohon yang terkena dampak. Insyaallah sebagian besar pohon aman,” tuturnya.
Dia juga akan berkoordinasi dengan Pemprov Jatim agar pembangunan drainase itu tak banyak menebang pohon. Wahyu juga meminta DLH untuk menghitung pohon yang ada.
Jika nanti ada pohon yang ditebang, Wahyu memastikan akan mengganti pohon itu. Atau juga bisa merubah design drainase.
“Drainase belok dikit gak masalah,” ujarnya.
Dalam pembangunan drainase itu, Wahyu juga menegaskan akan berupaya memperindah pedestrian kawasan Suhat. Sebab, kawasan ini minim pedestrian.
Lalu untuk bangunan yang ada di atas drainase juga akan ditertibkan. Wahyu menyebut tak banyak bangunan yang berdiri di atas drainase Suhat. “Pelanggar otomatis ditertibkan,” tandasnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A