Kota Batu, Tugumalang.id – Kesadaran pelaku transportasi wisata terbukti masih rendah. Selama sebulan penuh hasil ramp check Dishub dan Polres Batu mencatat total 30 dari 99 bus yang terjaring sidak acak di tiap pekan selama Januari 2025 ditemukan tidak laik jalan.
Kepala Bidang Angkutan Umum Dishub Kota Batu Hari Juni Susanto mengungkapkan dari total 8 kali sidak ramp check oleh tim gabungan inspeksi LLAJ (Lalu lintas dan Angkutan Jalan), pihaknya menjaring sebanyak 99 bus.
Hasilnya, ditemukan hanya sebanyak 22 unit bus yang laik jalan dengan memenuhi semua unsur, 47 laik jalan dengan catatan. Sementara 30 unit kendaraan bus dinyatakan tak laik jalan.
”Untuk bus tak laik jalan kami tindak tegas dengan kami beri stiker warna merah sebagai tanda dilarang beroperasi,” ungkap Hari, Minggu (2/2/2025).
Baca Juga: 13 Bus Pariwisata Kena Sidak Ramp Check Acak di Kota Batu, 7 Unit Tak Layak Jalan
Hari menegaskan, langkah tegas ini dilakukan guna menekan angka kecelakaan lalu lintas, imbas dari kecelakaan bus pariwisata maut pada 8 Januari lalu. Ramp Check kemudian digenjot tiap pekan di tempat-tempat wisata.
”Dari kegiatan ini mendapat respon positif dari para supir untuk juga berkomunikasi dengan manajemen PO,” terangnya.
Sementara, Kepala Dishub Kota Batu Hendri Suseno menerangkan jika sebenarnya kegiatan ramp check yang dilakukan tiap minggu ini sudah diberlakukan sejak lama. Sejak insiden laka maut bus wisata rombongan pelajar yang marak pada pertengahan 2024.
Pemkot Batu mengambil langkah inisiatif itu mengingat Kota Batu menjadi jujugan pariwisata dari berbagai daerah. Meski sebenarnya tugas ramp check harusnya dilakukan oleh Pemda rombongan wisata setempat.
”Ini adalah inisiatif kami sendiri, meski harusnya dilakukan Pemda rombongan wisata setempat. Dari hasilnya saja, masih banyak bus yang tidak taat aturan hingga tidak layak jalan,” kata Hendri.
Baca Juga: Polres dan Dishub Kota Batu Bakal Sidak Ramp Check Bus Pariwisata Tiap Minggu
Ia berharap dari langkah inisiatif Pemkot Batu ini dapat menjadi bahan evaluasi bagi pemerintah daerah lain untuk juga memperketat pengawasan pelaku transportasi di daerahnya. Demi keselamatan penumpang masing-masing.
“Tentunya kami bersama Polres akan lebih rutin lagi melakukan ramp check, di destinasi wisata dan rest area pada akhir pekan. Semoga ini bisa membawa dampak,” harapnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter : M Ulul Azmy
redaktur: jatmiko