MALANG, Tugumalang.id – Salah satu destinasi wisata di Kabupaten Malang yang layak untuk dikunjungi dan dijadikan referensi wisata bersama keluarga adalah Wisata Bon Watu.
Lokasinya berada di Desa Sambigede, Kecamatan Sumberpucung, Kabupaten Malang sekitar 45 menit sampai satu jam dari Kota Malang. Daya tarik dari Wisata Bon Watu adalah pemandangan alam yang begitu indah dengan adanya danau kecil yang menjadi spot favorit bagi pemancing.
Jika Anda memiliki hobi memancing ikan akan sangat cocok berwisata ke Bon Watu karena terdapat spot-spot memancing yang menarik.
Baca juga: Pesona Pantai Watu Leter, Destinasi Wisata Pantai Bak Surga Kecil di Kabupaten Malang
Pemandangan alam yang memukau dengan pepohonan asri disertai udara sejuk dan adanya danau kecil yang pas buat memancing. Hal itu menjadi ciri khas dan daya tarik tersendiri Wisata Bon Watu bagi wisatawan.
Anda dapat menikmati quality time bersama keluarga dengan menikmati pemandangan alam di sekitar Bon Watu Malang sembari melakukan aktivitas yang menyenangkan. Di sana juga terdapat fasilitas berupa gazebo sebagai tempat istirahat bagi pengunjung.
Selain menjadi salah satu destinasi wisata yang ada di Desa Sambigede. Watu Bon juga dikelola sebagai area pemancingan dan menjadi salah satu sumber pendapatan desa.
Sedangkan asal usul penamaan Kebon Watu atau yang lebih familiar Bon Watu di kalangan masyarakat berasal dari banyaknya batu di area wisata tersebut. Dahulu sebelum dikembangkan menjadi tempat wisata pada tahun 2010, Bon Watu merupakan tempat pemancingan yang dimanfaatkan warga sekitar.
Baca juga: Ada Wisata Air dan Sensasi Ngopi di Pinggir Sungai, Rekomendasi 5 Tempat Wisata di Jabung Kabupaten Malang Wajib Dikunjungi!
Terdapat banyak spot memancing yang disediakan maupun ada pula yang liaran. Tempat pemancingan tersebut merupakan milik warga sekitar yang terbagi dalam tiga area pemancingan yakni seketan, penyewaan lapak, dan liaran.
Tempat pemancingan yang dapat dipancing merupakan seketan yang telah terisi dengan ikan siap panen. Usia ikan pada tempat pemancangan tersebut sekitar 4-6 bulan setelah tabur bibit.
Pengelola bisanya melakukan tabur bibit pada bulan awal di setiap tahunnya.
Fasilitas Wisata Bon Watu
Selama berkunjung ke Wisata Bon Watu, pengunjung tak perlu khawatir karena terdapat beberapa fasilitas penunjang yang membuat pengunjung betah berlama-lama di sana.
Fasilitas yang tersedia selain spot pemancingan juga terdapat toilet, gazebo, dan warung yang cocok buat melepas rasa lapar atau sekedar ngopi sembari menikmati keindahan pemandangan alam di Bon Watu.
Akses menuju Bon Watu juga cukup mudah, jalannya telah beraspal dan paving sehingga memudahkan kendaraan melaju di jalanan menuju area Bon Watu. Dari gapura pintu masuk Wisata Bon Watu dapat ditempuh sekitar 2 km menuju area pemancingan.
Demikian informasi Wisata Bon Watu yang punya spot-spot memancing menarik dan cocok dijadikan destinasi wisata bersama keluarga. Semoga informasi ini bermanfaat!.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
redaktur: jatmiko