TuguMalang.id – Seorang pria berinisial MT (41), warga Kecamatan Kotalama, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang ditemukan tewas gantung diri di rumah kontraknya pada Jumat (13/5/2022). Diketahui, korban sempat meminta maaf kepada seluruh keluarganya sebelum mengakhiri hidupnya.
“Berdadarkan keterangan saksi atau kakak korban, korban sebelumnya meminta maaf kepada seluruh keluarga,” kata Kompol Yusuf Suryadi, Kapolsek Kedungkandang, Sabtu (14/5/2022).

Dia mengatakan, korban tak memiliki riwayat penyakit yang serius. Korban diketahui juga bekerja di daerah Surabaya. Namun korban tinggal di rumah kontrakan di Jalan Kebalen Wetan, Kelurahan Kotalama bersama anak dan istrinya sejak setahun terakhir.
“Korban itu sehari hari bekerja di Surabaya yang pulangnya tidak menentu sesuai keterangan dari kakak korban dan dia tidak memiliki riwayat sakit menahun,” jelasnya.
Anak korban yang menjadi saksi pertama juga memberikan keterangan bahwa dia sempat bersama korban jelang waktu Jumatan. Namun disebutkan, korban sempat menyendiri saat waktu Jumatan tiba.
“Namun saat pulang sholat Jum’at, korban sudah ditemukan tergantung di pintu depan kamar. Setelah itu oleh saksi diturunkan selanjutnya saksi minta tolong warga dan menghubungi kakak korban,” jelas Kompol Yusuf.
Polsek Kedungkandang yang mendapatkan laporan tersebut kemudian lansung mendatangi TKP. Kompol Yusuf kemudian juga mengarahkan korban dibawa ke RSSA Malang untuk dilakukan autopsi. Namun keluarga korban menolak untuk dilakukan autopsi.
Reporter: M Sholeh
editor: jatmiko
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugumalangid , Facebook Tugu Malang ID ,
Youtube Tugu Malang ID , dan Twitter @tugumalang_id