Tugumalang.id – Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) RI, Meutya Hafid menyebut Kota Malang merupakan salah satu kota dengan indeks digitalisasi terbaik di Indonesia. Hal itu dia sampaikan usai mengunjungi Kampung Keramik Dinoyo, Kota Malang pada Sabtu (4/1/2025).
“Kota Malang ini salah satu yang indeks digitalisasinya terbaik di Indonesia. Karena itu kami datangi untuk juga melihat bagaimana kesiapan UMKM menghadapi era digitalisasi khususnya kecerdasan artifisial (AI),” kata Meutya.
Dia juga mengaku bangga dengan Kota Malang yang SDM-nya banyak memanfaatkan AI untuk berbagai keperluan. Mulai marketing UMKM, fotografi, konten konten kreatif dan lainnya.
Baca Juga: Sejarah Kampung Wisata Keramik Dinoyo, Sentra Industri Kreatif di Kota Malang
“Kami salut dan bangga bahwa UMKM di Kota Malang juga sudah banyak yang menggunakan kecerdasan artifisial,” ucapnya.
Menurutnya, Kemenkomdigi RI juga memiliki program pendampingan untuk mengembangkan UMKM. Dikatakan, pihaknya akan memperluas program tersebut.
“Kami akan memperluas, kami sudah melakukan pendampingan sama programnya UMKM bisa level up. Kami akan menambah lagi jumlah dampingan yang kami lakukan di Kota Malang,” bebernya.
Baca Juga: Studio MataHati Ceramics, Jujugan Wisata Edukasi dan Galeri Keramik di Batu
Dalam kunjungannya di Kampung Keramik Dinoyo, Meutya juga memberikan pemaparan soal program pengembangan UMKM bersama Kemenkomdigi RI.
Meutya juga tampak berbincang dengan para perajin keramik di Dinoyo. Bahkan juga menyempatkan diri mencoba alat pembuatan kerajinan keramik manual.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A