Tugumalang.id – Perayaan Cap Go Meh di Klenteng Kwan Im Gunung Kawi, Kecamatan Wonosari, Kabupaten Malang, Jawa Timur, berlangsung meriah. Ribuan orang dari berbagai daerah datang dan kompak mengenakan baju merah.
Cap Go Meh sendiri merupakan rangkaian akhir dari perayaan Tahun Baru Imlek. Cap Go Meh jatuh pada hari ke-15 bulan pertama penanggalan China. Tahun ini, Cap Go Meh jatuh pada Minggu (5/2/2023).
Di Klenteng Kwan Im Gunung Kawi, rangkaian acara perayaan Cap Go Meh dimulai sejak pukul 07.00 dan berakhir sekitar pukul 11.30.
Acara yang digelar di antaranya adalah zumba bersama, jalan sehat, lomba hula hoop berhadiah ang pao, pertunjukan drum band dari grup seniman asal Gunung Kawi bernama Zakaria Rebond, serta pertunjukan leang leong dari Kostrad Yonarhanud 2. Tak ketinggalan, sebanyak seribu piring lontong Cap Go Meh dibagikan gratis pada pengunjung.

Yayasan Ngesti Gondo, pengelola Klenteng Kwan Im dan Pesarean Gunung Kawi menggelar perayaan Cap Go Meh ini untuk pertama kalinya. Hal ini diungkapkan R Roro Yuswarini, salah satu anggota keluarga Yayasan Ngesti Gondo, saat ditemui di area Klenteng Kwan Im.
“Ini baru tahun pertama kami melaksanakan. Awalnya nggak kepikir. Sekarang ini, kami harus berbuat sesuatu (untuk mengangkat pariwisata). Salah satunya kami memanfaatkan momen (Cap Go Meh) ini,” tutur perempuan yang akrab dipanggil Ririn ini.

Kegiatan ini tak digelar eksklusif oleh Yayasan Ngesti Gondo, tetapi juga melibatkan masyarakat lokal. “Masyarakat lokal ini kerja sama, kami bekerja bersama-sama. Semua panitia pelaksana ya masyarakat di sini secara sukarela,” kata Ririn.
Antusias masyarakat terhadap kegiatan ini sangat tinggi. Seribu piring lontong Cap Go Meh yang dihidangkan ludes. Bahkan ada banyak pengunjung yang masuk ke dapur untuk mencicipi hidangan khas Cap Go Meh ini.
“Antusias pengunjung luar biasa. Justru yang daftar itu dari luar dugaan kami. Kami siap itu untuk seribu peserta. Informasinya tadi ada 1.400 orang yang datang,” pungkas Ririn.
Reporter: Aisyah Nawangsari
Editor: Herlianto. A