Tugumalang.id – Jakarta LavAni Livin Transmedia memetik kemenangan 3-0 saat melawan Jakarta Garuda Jaya dalam laga seri 3 putaran pertama Proliga 2025 di GOR Ken Arok, Kota Malang pada Jumat (17/1/2025) malam. Hasil itu menempatkan LavAni kokoh di puncak klasemen sementara Proliga 2025.
Tim besutan Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudoyono (SBY) itu tampil dominan di pertandingan seri Malang. Renan Buiatti dkk sukses membawa LavAni menyudahi perlawanan Garuda Jaya 3 set langsung dengan skor sempurna 3-0 (25-16, 25-16, 25-21).
Baca Juga: Mau Nonton Proliga 2025 Seri 3 Malang? Ini Harga Tiket dan Cara Belinya
Sejak set pertama, LavAni menampilkan serangan cepat. Dominasi serangannya tak mampu dikejar dan angka LavAni meninggalkan Garuda Jaya. Mulai dari 10-4, 17-9 dan disudahi dengan 25-16.

Di set kedua, LavAni kembali tampil agresif. Pemain asing andalan yakni Renan Buiatti sempat ditarik keluar di set kedua ini. Namun LavAni masih dominan dan service tajam Fahri Septian berhasil menyudahi set ini dengan 25-16.
Baca Juga: Mulai Digelar Hari Ini, Berikut Jadwal Proliga 2024 Seri ke-6 Malang Lengkap dengan Harga Tiketnya
Set ketiga, Lavani mendapat perlawanan sengit dari Garuda Jaya. Perolehan angka kedua tim cukup ketat, mulai 5-5, 10-9, 23-21 hingga berakhir 25-21. Kedudukan akhir pun menjadi 3-0 untuk kemenangan LavAni.
Hasil ini menempatkan LavAni kokoh di puncak klasemen sementara Proliga 2025 dengan poin 9. Sementara posisi 2 klasemen ada Surabaya Samator dengan poin 5.
Pelatih LavAni, Nicolas Vives menyebut anak asuhnya tampil apik di pertandingan seri Malang itu. Selanjutnya, dia menargetkan masuk final four.
“Kami akan tetap fokus dan disiplin di pertandingan selanjutnya,” ucapnya.
Asisten Pelatih LavAni, Erwin Rusni mengatakan bahwa laga selanjutnya akan lebih berat. Untuk itu, LavAni akan tampil dengan formasi utama di laga selanjutnya melawan Palembang Bank Sumsel.
“Tentu nanti kami akan turunkan tim pertama. Mudah mudahan nanti bisa stabil,” tandasnya.
Terpantau, Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudoyono (SBY) hadir langsung menyaksikan pertandingan LavAni vs Garuda Jaya di GOR Ken Arok Kota Malang. Dia nonton bersama Hatta Rajasa, Aliya Rajasa Baskoro Yudhoyono, hingga Emil Elestianto Dardak.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A