MALANG, Tugumalang.id – Artikel berikut ini menyajikan informasi jadwal bus Malang – Surabaya sebagai panduan sebelum bepergian di rute tersebut. Rute Malang – Surabaya selalu ramai dan memiliki jadwal keberangkatan bus yang cukup banyak.
Salah satu armada bus yang dapat Anda pilih adalah kelas ekonomi AC Tarif Biasa (ATB). Ada beberapa Perusahaan Otobus (PO) yang menyediakan layanan kelas ekonomi ATB di rute Malang – Surabaya dengan keberangkatan dari Terminal Arjosari, Kota Malang.
Baca Juga: Jadwal Bus Malang-Blitar dari Terminal Arjosari
Beberapa PO yang melayani kelas ekonomi ATB antara lain Tentrem, Bagong, Akas, Restu Panda, dan Pelita Mas. Harga tiketnya pun cukup terjangkau yakni Rp 20 ribu untuk sekali perjalanan.
Selain murah, layanan bus kelas ekonomi ATB juga bisa dibilang cukup cepat karena full tol dari Gerbang Tol (GT) Singosari dan keluar di GT Waru 1. Kemudian lanjut sampai Terminal Purabaya (Bungurasih) dengan jarak tempuh sekitar 1 – 1,5 jam.
Dengan harga tiket yang terjangkau dan juga cepat tentunya menjadi daya tarik bagi masyarakat yang lalu lalang bepergian di rute Malang – Surabaya. Layanan bus kelas ekonomi ATV sangat cocok menunjang mobilitas harian maupun perjalanan liburan bagi para penumpang.
Baca Juga: Harga Tiket Bus Malang–Jogja, Lengkap dengan Pilihan Armada dan Jadwal
Interval keberangkatan bus Malang – Surabaya di kelas ekonomi ATB tersedia setiap 5 menit sampai 10 menit sekali selama 24 jam. Sehingga penumpang tak perlu khawatir kehabisan armada bus.
Keberangkatan bus rute Malang – Surabaya kelas ekonomi ATB dapat Anda temukan di Jalur 2 Terminal Arjosari.
Berikut ini jadwal bus Malang-Surabaya kelas ekonomi ATB sebagai referensi bagi penumpang:
Jadwal Bus Malang – Surabaya
Pagi
03.10, 03.15, 03.20, 03.25, 03.30, 03.35, 03.40, 03.45, 03.50, 03.55, 04.00, 04.05, 04.10, 04.15, 04.20, 04.25, 04.30, 04.35, 04.40, 04.45, 04.50, 04.55, 05.00, sampai pukul 11.55 WIB.
Siang
12.00, 12.05, 12.10, 12.15, 12.20, 12.25, 12.30, 12.35, 12.40, 12.45, 12.50, 12.55, 13.00, 13.05, 13.10, 13.15, 13.20, 13.25, 13.30, 13.35, 13.40, 13.45, 13.50, sampai pukul 17.55 WIB.
Malam
18.00, 18.05, 18.10, 18.15, 18.20, 18.25, 18.30, 18.35, 18.40, 18.45, 18.50, 18.55, 19.00, 19.05, 19.10, 19.15, 19.20,19.25, 19.30, 19.35, 19.40, 19.45, 19.50, sampai pukul 22.00 WIB.
Demikian informasi jadwal bus Malang – Surabaya untuk kelas ekonomi ATB sebagai panduan bagi penumpang yang bepergian di rute tersebut. Semoga informasi ini bermanfaat!.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Herlianto. A