MALANG, Tugumalang.id – Wondr by BNI secara resmi telah diluncurkan. Aplikasi ini memiliki fitur 3 dimensi keuangan yakni transaksi, insight dan growth untuk masyarakat yang hendak melakukan pengelolaan keuangan yang lebih terencana sesuai kebutuhan finansial masing masing.
Pengelolaan, perencanaan keuangan dan investasi dapat dilakukan melalui aplikasi ini. Hal ini juga sebagai spirit mendongkrak kebiasaan generasi muda yang tak suka menabung dan cenderung tak teratur dalam menata finansialnya.
“Peluncuran Wondr by BNI merupakan wujud transformasi kami dalam menghadirkan inovasi aplikasi perbankan untuk mempermudah transaksi sekaligus perencanaan masa depan masyarakat yang lebih optimal,” kata Royke Tumilaar, Direktur Utama BNI.
Baca Juga: Awas Macet! Ini 32 Titik CCTV di Kota Batu di Aplikasi Among Batu
Menurutnya, fitur 3 dimensi keuangan yang ada di Wondr by BNI yakni transaksi, insight dan growth mencerminkan konsep masa kini, masa lalu dan masa depan.
Di dalam dimensi Transaksi, masyarakat bisa melakukan aktivitas keuangan secara real time dan sederhana mulai dari pembayaran, tagihan hingga pengaturan jadwal transfer.
Kemudian di dimensi Insight, pengguna dapat memantau sekaligus menganalisis keuangan setiap harinya. Dimensi ini memungkinkan masyarakat untuk melakukan pengelolaan keuangan yang lebih optimal berdasarkan data historis serta membantu memahami kondisi keuangan dan pengelolaan yang tepat.
Baca Juga: 5 Aplikasi Tabungan Online Terbaik dan Terpercaya, Anti Ribet!
Sementara di dimensi Growth, berfokus pada perencanaan masa depan, seperti investasi dan tabungan. Hal ini dapat memberikan pengguna kesempatan untuk tumbuh dan berkembang secara finansial sesuai kebutuhan.
Direktur Technology and Operations BNI, Toto Prasetio menyampaikan bahwa fitur 3 dimensi keuangan itu dirancang untuk bisa beradaptasi secara intuitif dengan menganalisa kebiasaan transaksi harian masyarakat.
“Ini dirancang untuk dapat beradaptasi secara intuitif dengan menganalisa kebiasaan transaksi harian masyarakat,” kata dia.
Untuk mengkampanyekan aplikasi baru ini, BNI telah menjadwalkan serangkaian agenda event di berbagai kota sepanjang Juli 2024 ini.
Sebagai pembuka, BNI sudah menggelar BNI Wondr Fest di Jakarta pada 5-7 Juli 2024 dengan menghadirkan figur figur ternama.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A