Tugumalang.id – Bagi Anda masyarakat Kota Samarinda dan sekitarnya yang ingin menambah wawasan seputar autisme dan penanganan anak autis. Penawar Special Learning Centre (PSLC) Malaysia menggelar event Autism Management Course and Train The Trainer di Kota Samarinda, Kalimantan Timur pada 3 – 7 Februari 2025.
Event kursus manajemen autisme berskala internasional tersebut terbuka secara umum untuk guru, terapis, mahasiswa, dan juga orang tua. Event Autism Management Course and Train The Trainer dihelat di Hotel Grand Jamrud 1 Kota Samarinda, Kalimantan Timur.
Baca Juga: Gratis!, PSLC Gelar Event Public Talk Seputar Memahami Autisme di Kota Bandung
Bagi Anda yang tertarik mengikuti event kursus manajemen autisme tersebut. Berikut ini Tugumalang.id telah merangkum cara mudah mendaftar event Autism Management Course and Train The Trainer di Kota Samarinda:

Cara Mendaftar Event Autism Management Course and Train The Trainer
1. Peserta yang tertarik mengikuti event Autism Management Course and Train The Trainer dapat mendaftar melalui narahubung Ibu Robi (0812-5396-919), Fila (0838-3183-5546), dan Vhia (0812-3069-7798);
2. Kemudian peserta melakukan pembayaran registrasi melalui rekening Bank BCA 0113044559 atas nama Irham Thoriq;
3. Nantinya peserta event Autism Management Course and Train The Trainer mendapatkan harga khusus dari Rp 2,5 juta cukup membayar Rp 1,8 juta saja.
Beragam benefit pun akan didapatkan para peserta mulai dari sertifikat, materi pelatihan yang eksklusif, praktek langsung bersama ahli, feedback personal trainer, relasi baru, peluang mendapat pekerjaan setelah mengikuti pelatihan, hingga peluang mendapatkan beasiswa studi.
Baca Juga: Kabar Gembira Bagi Warga Kota Medan, PSLC Malaysia Gelar Event Autism Management Course and Train The Trainer
Para peserta juga berkesempatan mendapatkan pendampingan dan konsultasi dengan Clinical Director PSLC Malaysia, Dr. Ruwinah Abdul Karim.
Kegiatan pelatihan dilaksanakan dengan metode 60 persen teori dan 40 persen praktik selama lima hari mulai pukul 09.00 – 16.00 WIB.
Peserta Autism Management Course and Train The Trainers akan mendapatkan materi tentang Dasar-Dasar Pendidikan Inklusif, Pengantar Autisme, Deteksi dan Diagnosis Dini, Intervensi Terapeutik, Manajemen Pengobatan, Pendekatan Integratif dan Komplementer Individualized Education Program (IEP).
Kemudian Kolaborasi dalam Pengembangan IEP, Pendekatan Pengajaran untuk Mewujudkan Inklusivitas, Alat Bantu dan Teknologi Adaptif, Menciptakan Lingkungan yang Ramah Sensorik di Sekolah, Kolaborasi Interdisipliner, serta Train The Trainers.
Event Autism Management Course and Train The Trainer yang diselenggarakan PSLC Malaysia bagian dari Penawar Group didukung penuh oleh Tugu Media Group yang menaungi Tugumalang.id, Tugujatim.id, dan Tugusehat.id.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Herlianto. A