MALANG, Tugumalang – Bupati Malang, Sanusi menerima penghargaan Kabupaten Ramah Investasi Properti dari Asosiasi Pengembang Perumahan dan Pemukiman Seluruh Indonesia (APERSI). Penghargaan ini diberikan dalam ajang APERSI Awards 2022 pada Kamis (10/11/2022) di Discovery Hotel Taman Impian Jaya Ancol, Jakarta.
Kabupaten Malang merupakan satu dari lima kabupaten yang menerima penghargaan ini. Empat kabupaten lainnya yakni Kabupaten Bogor, Bekasi, Karawang, dan Kubu Raya.
Raihan penghargaan ini berarti Kabupaten Malang dianggap baik dalam pemberian rumah bersubsidi yang sehat dan ramah lingkungan untuk kesejahteraan masyarakat. Penghargaan ini juga merupakan apresiasi atas kemudahan bagi para investor untuk berinvestasi di Kabupaten Malang.
Ketua Umum APERSI, Junaidi Abdillah mengucapkan selamat kepada semua pihak yang meraih penghargaan. Bagi kabupaten yang mendapat penghargaan Kabupaten Ramah Investasi Properti, Junaidi menilai mereka berhak atas penghargaan tersebut karena telah memudahkan pihak investor.
“Pihak investor mendapat kemudahan dalam hal perizinan dan lain sebagainya,” kata Junaidi.

Bupati Malang sendiri kerap kali menyampaikan bahwa pihak Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Malang sangat mendukung adanya investor di wilayah Kabupaten Malang.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Malang, Subur Hutagalung mengatakan investor tidak akan dipersulit administrasinya. Menurutnya, investor adalah unsur yang penting dalam mempercepat pembangunan.
“Kalau masalah perizinan, kami dari DPMPTSP, sangat support. Selama berkas yang kami terima sudah sesuai, pasti prosesnya nggak lama,” ujarnya beberapa waktu lalu.
Reporter: Feni Yusnia
editor: jatmiko