TuguMalang.id – Bupati Malang, Sanusi membuka kegiatan Bimbingan Manasik Haji bagi calon jemaah haji Kabupaten Malang Tahun 1443 Hijriah / 2022 Masehi pada Kamis (26/5/2022).
Kegiatan ini diselenggarakan di Pendopo Agung Kabupaten Malang oleh Penyelenggara Haji dan Umroh Kantor Kementerian Agama Kabupaten Malang dan dihadiri oleh 793 orang calon jemaah haji.
Pada kesempatan ini Sanusi berpesan, agar para calon jemaah haji asal Kabupaten Malang selalu taat pada aturan dan menjaga kesehatan, sehingga manasik haji bisa terlaksana dengan baik.
“Para calon jemaah haji Kabupaten Malang mengikuti aturan yang ada. Mematuhi semua yang disampaikan pembimbing. Menjaga kesehatan dan tidak melakukan kegiatan-kegiatan di luar ketentuan manasik,” pesan Sanusi.

Ia juga mengapresiasi terselenggaranya kegiatan ini. Sanusi berharap, manasik haji ini nantinya akan memberikan manfaat pada kesiapan seluruh calon jemaah haji Kabupaten Malang.
“Mudah-mudahan para calon jamaah haji senantiasa mendapat perlindungan dari Allah SWT. Semoga berangkat sampai pulang tidak ada yang sakit, kembali lengkap tidak ada yang tertinggal disana dan mendapat predikat haji yang mabrur,” harap Sanusi.
Kegiatan Bimbingan Manasik Haji ini berlangsung pada 27-30 Mei dan dilaksanakan di Kantor Urusan Agama di kecamatan masing-masing. Lalu kegiatan akan ditutup pada 2 Juni di Islamic Center Kepanjen.
Pemberangkatan calon jemaah haji untuk Kabupaten Malang akan dilakukan pada 9-11 Juni 2022 melalui Pintu Tol Karanglo-Singosari untuk menghindari kemacetan.
Reporter: Aisyah Nawangsari Putri
editor:Jatmiko
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugumalangid , Facebook Tugu Malang ID ,
Youtube Tugu Malang ID , dan Twitter @tugumalang_id