Kota Batu, tugumalang.id – Batu Shining Orchid Week 2023 menghadirkan ribuan angrek nasional di Kota Batu, pada Sabtu (2/12/2023). Angrek tersebut didatangkan dari berbagai penjuru daerah Indonesia.
Pameran yang merupakan agenda tahunan ini diikuti 72 pengusaha anggrek. Pameran masih digelar hingga 9 Desember 2023. Diharapkan pameran ini dapat membangkitkan gairah budidaya anggrek di Jawa Timur.

Adapun, para petani anggrek dari berbagai penjuru Indonesia ini menampilkan berbagai jenis anggrek seperti Dendrobium, Cattleya, Vanda, Phalaenopsis, Paphiopedilum, Oncidium, dan Grammatophyllum.
Selain itu, juga digelar kompetisi anggrek sebagai ajang unjuk gigi petani anggrek memamerkan keahliannya melakukan persilangan anggrek. Dalam penilaianya nanti tak main-main karena akan mendatangkan juri dan tokoh terkemuka di tingkat nasional maupun internasional.
Baca Juga: Batu Shining Orchid Week 2023 akan Kembali Digelar, Catat Jadwalnya!
Selain itu, dalam event Batu Shining orchid Week juga akan diramaikan dengan kegiatan Fashion Show busana bertema Anggrek, merangkai bunga hingga beberapa atraksi menarik yang bisa disaksikan nantinya.
Pj Wali Kota Batu, Aries Agung Paewai menuturkan, jika salah satu semangat dalam penyelenggaraan kegiatan ini untuk terus mengenalkan Kota Batu sebagai kota wisata dan kota bunga. Dengan begitu, pertumbuhan ekonomi lokal dan nasional di sektor pertanian bisa terus bertumbuh.
“Ini menjadi bagian dari upaya kami menciptakan peluang wirausahawan baru di kalangan muda. Saya kira nantinya dalat meningkatkan perekonomian masyarakat,” kata Aries.
Lebih lanjut, Aries berharap pameran ini juga dapat menggerakkan perkonomian daerah. “Saya yakin selama 8 hari pameran akan terjadi perputaran ekonomi yang berdampak sekali signifikan pada pertumbuhan ekonomi daerah,” ujarnya.

Sebagai informasi, Batu Shining Orchid Week merupakan kegiatan yang diselenggarakan oleh Perhimpunan Anggrek Indonesia (PAI) Malang Raya, yang didukung Pemerintah Kota Batu melalui Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan.
Baca Juga: Kota Batu Didorong Jadi Motor Penggerak Anggrek Lokal Go-Internasional
Pameran anggrek ini pertama kali diselenggarakan pada tahun 2017 dan sempat ditiadakan pada tahun 2020 karena Pandemi COVID-19. Pada tahun 2023 kali ini menjadi kali keenam kegiatan tersebut digelar.
Acara pembukaan ditandai dengan penekanan tombol virtual di layar dan fashion show The Blossom Morning Orchid. Diakhir acara seluruh tamu undangan menyaksikan stand pameran yang terdiri dari stand bunga dan juga souvenir batik motif anggrek.
BACA JUGA: Berita tugumalang.id di Google News
reporter: ulul azmy
editor: jatmiko