Tugumalang.id – Mengakhiri tahun 2023, mahasiswa Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) UIN Maulana Malik Ibrahim Malang berkolaborasi menggelar acara bertajuk Funny Time Kids 2023.
Gawe besar tersebut diselenggarakan di Sport Center dan Student Center UIN Malang selama dua hari, 9-10 Desember 2023. Uniknya, acara ini adalah hasil kolaborasi dari beberapa kelas yang tergabung dalam 4 mata kuliah berbeda, yaitu Even Organizer (EO), Seni Rupa, Seni Musik dan Seni Gerak dan Lagu.
“Integrasi 4 mata kulaih adalah salah satu mandat dari kurikulum terbaru PIAUD UIN Malang,” kata Akhmad Mukhlis, Kaprodi PIAUD saat memberikan sambutan dalam pembukaan.
Baca Juga: Rektor UIN Malang Bahas Student Exchange dengan Ondokuz Mayıs Universit Turki
Secara umum, Kaprodi memberikan apresiasi kepada seluruh lembaga RA/TK dan mahasiswa yang terlibat, serta secara khusus kepada dosen dari mata kuliah, yaitu Kelik Desta Rahmanto, M.Pd, Ainur Rochmah, M.Pd. dan juga Ikha Sulistiya Ningrum, M.Pd. Hal ini mengingat kolaborasi berbagai mata kuliah adalah hal baru dijalankan dalam kurikulum dan sukses terselenggara dengan baik.

Perlu diketahui, Funny Time Kids merupakan acara puncak dari berbagai perkuliahan yang mengusung konsep unik. Mahasiswa mata kuliah EO bertanggung jawab dalam menyusun rangkaian agenda, sedangkan mahasiswa mata kuliah seni dibagi dalam kelompok kecil untuk kemudian mendampingi berbagai lembaga RA/TK di Malang Raya untuk kemudian menampilkan peserta didik secara berklompok untuk bernyanyi, menari dan juga drama.
Selain itu, pada hari pertama, rangkaian perlombaan dan workshop juga digelar mahasiswa EO. Terdapat 3 lomba yang digelar, yaitu lomba mewarnai, lomba kolase dan fashion show. Sedangkan workshop untuk guru-guru digelar dengan tema “Membuat Media Pembelajaran dengan Media Canva.”
Baca Juga: Usai Eropa, UIN Malang Perluas Kerja Sama di Universitas Ondokuz Mayiz Turki
Mengekspresikan perasaannya terkait rangkaian acara yang cukup melelahkan, salah satu mahasiswa semester V, Robbyatus Sa’adah menyatakan: “Alhamdulillah kami sebagai mahasiswa PIAUD merasa bersyukur atas terselenggaranya acara Funny Time Kids karena event ini memberikan pengalaman yang bermanfaat. Meskipun menemukan kesulitan selama proses pelatihan seperti menyesuaikan mood anak juga kekompakannya.”
Robik, begitu panggilan akrabnya, juga menjelaskan bahwa Funny Time Kids merupakan event yang diadakan oleh prodi dan melibatkan kolaborasi antara mahasiswa dengan 23 lembaga sekolah TK maupun RA.
Mahasiswa diberi wewenang untuk melatih menari dan menyanyi yang kemudian dilombakan pada acara Funny Time Kids. Sebelum terjun dalam lembaga TK/RA mahasiswa dilatih untuk persiapan guna bekal dalam pelatihan.
Pelibatan 23 lembaga RA/TK se-Malang Raya, puluhan guru, dan ratusan orangtua peserta didik yang mengantar anak-anaknya tidak menunjukkan bahwa agenda ini baru saja pertama kali digelar.
Animo yang begitu tinggi dari pihak luar tersebuts ekaligus sangat disyukuri oleh dosen pengampu mata kuliah EO, Kelik Desta Rahmanto, M.Pd. “Sesuai ekspektasi, namun tetap saja terdapat hal-hal yang menjadi catatan dan evaluasi untuk penyelenggaraan kedua tahun depan” ungkap Pak Kelik terkait penyelenggaraan even tersebut.
Funny Time Kids 2023 resmi ditutup tepat pukul 13.00 WIB dengan berbagai pengalaman, kenangan dan juga catatan untuk penyelenggaraan lebih baik pada tahun selanjutnya.
Kontributor: Putri Septianingrum
Editor: Herlianto. A