MALANG, Tugumalang.id – Mobil Honda BRV terguling terguling di Jalan Raya Ahmad Yani, Kelurahan Ardirejo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, pada Sabtu (24/2/2024) sekitar pukul 09.00.
Mobil dengan nopol K 111 FIA tersebut terguling setelah menabrak mobil Mitsubishi Pajero yang sedang parkir di bahu jalan.
Kanit Gakkum Polres Malang, Ipda Joko Taruna menyebut ada satu sopir dan tiga penumpang di dalam mobil Honda BRV. Keempatnya selamat dan hanya mengalami luka lecet. Mereka pun tidak mendapatkan perawatan medis karena lukanya ringan.
Baca Juga: Pajero Kecelakaan Beruntun dengan Avanza dan Sigra di Suhat Kota Malang, Ini Kata Polisi

Honda BRV tersebut dikemudikan oleh Zainul Faizin (19), warga Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Di dalam kursi penumpang terdapat tiga orang yang juga merupakan warga Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.
Sesaat sebelum kecelakaan, mobil tersebut melaju dari utara ke selatan dengan kecepatan sedang. Namun, mobil tersebut tiba-tiba oleng ke kanan dan menabrak Mitsubishi Pajero dengan nopol N 1941 EL yang sedang parkir di sebelah barat jalan.
Baca Juga: 3 Mobil Kecelakaan di Suhat Malang Akibat Pajero Oleng, Pengedara Diduga Mabuk
“Diduga pengemudi mengantuk sehingga kurang bisa menguasai kemudi kendaraannya. Mobil kemudian oleh ke kanan,” ujar Joko.
Berdasarkan video rekaman dari warga yang beredar di media sosial, mobil Honda BRV terlihat terguling di tengah jalan. Para warga pun terlihat bergotong royong membantu korban dan mengevakuasi mobil tersebut.
Kecelakaan ini mengakibatkan dua kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan. “Kerugian materiil akibat peristiwa ini ditaksir sekitar Rp 30 juta,” kata Joko.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: Aisyah Nawangsari Putri
Editor: Herlianto. A