Tugumalang.id – Royal Orchids Garden Hotel & Condominium bisa menjadi alternatif pilihan Anda untuk berbuka puasa di bulan suci Ramadan 1444 Hijriah nanti. Pasalnya, Anda akan punya banyak pilihan menu berbuka yang lezat nan memanjakan lidah.
Total ada 80 macam aneka menu hidangan berbeda-beda setiap harinya yang akan disuguhkan. Royal Orchids Garden Hotel memang sedang menggelar promo besar-besaran untuk menyambut bulan suci Ramadan yang tinggal menghitung jari.

Royal Orchids Garden Hotel & Condominium menjadi salah satu hotel di Kota Wisata Batu yang menawarkan menu berbuka selama bulan Ramadan. Yaitu Ramadan B&B (Berbuka & Bersedekah), promo buka bersama mulai seharga Rp88.800 per pax atau per tamu.
Spesialnya, anda bisa menikmati hidangan berbuka puasa yang lezat tersebut sembari menikmati panorama alami pegunungan Arjuna. Para tamu bisa menikmati segala macam menu yang ada alias all you can eat.
Anda juga bisa memilih aneka kolak untuk menu takjil anda. Foto/Azmy
Mulai menu takjil, makanan berat hingga makanan penutup mulut atau dessert yang segar. Untuk menu signature yang dihidangkan adalah Nasi Kebuli dan Soto Madura. Dan, masih banyak menu lezat dan sehat lainnya.
Marketing Communication Royal Orchids Garden Hotel & Condominium, Dian Putri menuturkan, bahwa selama Ramadan ini pihaknya memberikan banyak menu pilihan bagi yang ingin mencari suasana baru untuk berbuka puasa.
“Tentunya bisa dinikmati bersama pasangan, famili, keluarga maupun komunitas atau instansi,” kata Dian pada Tugumalang.id, Rabu (15/3/2023).

Bagi tamu yang berminat untuk berbuka di Singhasari Restaurant Royal Orchids Garden Hotel & Condominium bisa menikmatinya dengan hanya Rp88.800 nett/pax.
Di harga tersebut tamu dapat menikmati makanan dan minuman buka puasa sepuasnya yang lengkap dengan cita rasa Nusantara dan sebagian dari harga teserbut akan didonasikan pada panti asuhan.
“Agar tamu tidak bosan, menu akan dilakukan rotasi setiap pekannya selama Ramadan pada pukul 17.00 WIB hingga pukul 20.30 WIB,” imbuhnya.
Reporter: M Ulul Azmy
Editor: Herlianto. A