MALANG, TuguMalang.id – Belakangan ini, bika ambon tengah menjadi bintang baru di dunia kuliner setelah viral di platform TikTok. Kue khas Indonesia ini sukses mencuri perhatian banyak orang dengan tampilannya yang berserat, tekstur kenyal, dan cita rasa manis legit yang menggoda selera. Tak heran jika banyak warga TikTok yang berlomba-lomba mencicipi dan membagikan pengalaman mereka saat menikmati bika ambon.
Bika ambon merupakan salah satu kue khas Indonesia yang dikenal berasal dari Medan, Sumatera Selatan. Kue ini terkenal dengan teksturnya yang kenyal, berserat, serta cita rasa manis yang menggugah selera. Selama ini, banyak orang menganggap bahwa bika ambon yang otentik hanya bisa ditemukan di Medan. Namun, perkembangan kuliner di berbagai daerah membuat bika ambon kini menjadi jajanan kue basah yang memiliki banyak peminat.
Fenomena viralnya bika ambon di TikTok menjadi pendorong utama popularitas kue ini di Malang. Namun, bagi warga Malang, kabar baiknya adalah anda tidak perlu jauh-jauh pergi ke luar kota untuk mencicipi makanan viral ini. Karena di Malang, sudah tersedia bika ambon dengan rasa yang tak kalah enaknya dibandingkan dengan bika ambon asli Medan.
Baca Juga: Viral di TikTok, Begini Cara Membuat What Did Hubble See On Your Birthday
Berikut list rekomendasinya:
1. Rica Rico
Bagi anda yang mengutamakan cita rasa otentik, Rica Rico adalah pilihan yang tepat. Toko ini dikenal dengan bika ambonnya yang memiliki aroma pandan yang kuat dan tekstur kenyal yang sempurna. Rasa manisnya pas di lidah, tidak berlebihan, sehingga cocok dinikmati dengan secangkir teh hangat. Selain itu, pelayanan yang ramah membuat pengalaman berbelanja di Rica Rico semakin menyenangkan.
2. Toko Kue SARA
Toko Kue SARA dikenal sebagai surga kue tradisional di Malang. bika ambon di sini menjadi salah satu primadona karena teksturnya yang sangat lembut dengan lapisan serat yang terlihat jelas.
3. Zakia Aneka Kue Basah
Jika anda mencari bika ambon dengan harga yang lebih terjangkau namun tetap berkualitas, Zakia Aneka Kue Basah adalah jawabannya. Toko ini memang terkenal sebagai penyedia aneka kue tradisional dengan harga bersahabat. bika ambonnya memiliki cita rasa klasik dengan tekstur empuk dan kenyal. Cocok untuk anda yang ingin membeli dalam jumlah banyak untuk acara keluarga atau teman kantor.
4. Holland Bakery
Siapa yang tidak kenal Holland Bakery? Brand roti ternama ini juga menawarkan bika ambon yang menjadi favorit banyak orang. Kelebihan bika ambon di Holland Bakery terletak pada kualitas bahan premium yang digunakan. Teksturnya sangat lembut dengan rasa manis yang pas. Selain itu, kemasan bika ambon nya juga elegan, sehingga cocok dijadikan sebagai oleh-oleh atau buah tangan saat berkunjung ke rumah kerabat.
5. Rumah Kue Obby
Rumah Kue Obby menawarkan bika ambon dengan sentuhan khas yang berbeda. Di sini, bika ambon dibuat dengan resep turun-temurun sehingga menghasilkan rasa autentik yang sulit ditemukan di tempat lain. Teksturnya lebih berserat dengan aroma khas yang menggugah selera. Pelanggan juga kerap memuji bika ambon di tempat ini karena tidak terlalu manis, sehingga cocok bagi anda yang tidak terlalu suka rasa yang terlalu dominan.
6. Bika Ambon Murni Malang
Bika Ambon Murni Malang sudah menjadi andalan warga lokal yang mencari bika ambon dengan rasa konsisten dari waktu ke waktu. Toko ini terkenal dengan bika ambonnya yang memiliki tekstur lembut namun tetap kenyal, serta rasa manis yang merata hingga gigitan terakhir. Selain itu, harga yang ditawarkan juga cukup bersahabat, sehingga menjadi pilihan banyak orang untuk konsumsi harian maupun acara spesial.
7. Omah Roti
Omah Roti dikenal dengan produk rotinya yang selalu segar, namun jangan salah, bika ambon di sini juga layak diacungi jempol. bika ambon produksi Omah Roti terkenal dengan tekstur yang lembut dan rasa yang pas. Keunggulan lainnya adalah ketersediaan produk yang selalu fresh karena diproduksi setiap hari. Pelanggan pun sering memuji pelayanan yang cepat dan ramah, menjadikan Omah Roti sebagai salah satu tempat favorit di Malang.
Dengan banyaknya pilihan toko yang menyediakan bika ambon berkualitas di Malang, anda tidak perlu lagi merasa kesulitan untuk mencicipi makanan yang sedang viral ini. Ragam rasa, tekstur lembut, serta harga yang bersahabat menjadi daya tarik tersendiri bagi pecinta kuliner.
Jadi, tunggu apa lagi? Segera kunjungi toko-toko tersebut dan rasakan sensasi manisnya bika ambon tanpa perlu jauh-jauh keluar kota!
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Keshia Putri Susetyo (Magang)
redaktur: jatmiko