Kota Batu, Tugumalang.id – Polres Batu berencana mengaktifkan program shuttle bus wisata selama periode Lebaran 2025 sebagai bagian dari pilot project untuk mengatasi kemacetan. Sistem transportasi yang terinspirasi dari model serupa di luar negeri ini diharapkan mampu menjadi solusi efektif bagi kepadatan lalu lintas di Kota Batu selama musim libur.
Kapolres Batu, AKBP Andi Yudha Pranata, menjelaskan bahwa shuttle bus ini akan memfasilitasi wisatawan untuk berkunjung ke berbagai destinasi wisata dan pusat oleh-oleh tanpa perlu menggunakan kendaraan pribadi. Dengan demikian, volume kendaraan di Kota Batu dapat berkurang, sehingga pengalaman wisatawan pun menjadi lebih nyaman.
Baca juga: Polres Batu Bagi Bingkisan dan Takjil di Ponpes Ar Ridlwan
“Diperkirakan jumlah wisatawan saat libur Lebaran bisa mencapai 15 ribu orang. Dengan adanya shuttle bus, kami berharap kepadatan kendaraan pribadi di Kota Batu dapat ditekan,” ujar Andi pada Rabu (12/3/2025).
Untuk memastikan efektivitas program ini, Polres Batu menggandeng dua perguruan tinggi, yakni Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dan Universitas Brawijaya (UB), guna menyusun strategi rekayasa lalu lintas yang tepat.
“Proyek percontohan ini akan menggunakan bus low deck dari Adiputro. Kami juga bekerja sama dengan berbagai pihak, termasuk pengelola wahana wisata, hotel, restoran, serta perusahaan otobus (PO), agar program ini dapat berjalan optimal,” tambahnya.
Baca juga: Sambut Ramadan 2025, Polres Batu Bagi-bagi 165 Paket Sembako di Baksos Polri Presisi
Dengan adanya kolaborasi ini, diharapkan shuttle bus wisata bisa menjadi langkah awal dalam menciptakan sistem transportasi yang lebih tertata dan berkelanjutan di Kota Batu.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: Ulul Azmy
redaktur: jatmiko