MALANG, Tugumalang.id – CIMB Niaga tengah berupaya mengoptimalkan layanan digital. Salah satunya dengan menggandeng 3 perguruan tinggi di Malang yakni Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Malang, dan Universitas Muhammadiyah Malang.
Presiden Direktur CIMB Niaga, Lani Darmawan mengatakan bahwa Malang merupakan salah satu pusat perekonomian, pendidikan, dan pariwisata yang terus berkembang di Jatim. Sebagai upaya turut mengembangkan kota, pihaknya menggandeng 3 kampus tersebut.
Baca Juga: Beasiswa CIMB Niaga, Ada Setiap Tahun, Ini Cara daftarnya
“Kami siap melayani civitas akademika dan para pelaku usaha di Malang Raya dengan mengandalkan layanan yang lengkap. Baik digital maupun melalui jaringan kantor cabang konvensional, syariah serta Digital Lounge,” kata Lani saat berada di Kota Malang belum lama ini.
Pihaknya juga berencana membuka Digital Lounge di kampus Universitas Brawijaya. Digital Lounge memungkinkan dapat memfasilitasi civitas akademik untuk berinvestasi, membuka tabungan, pinjaman hingga membeli kendaraan.
Diketahui, CIMB Niaga juga tengah mengembangkan layanan digital menyesuaikan kebutuhan masyarakat. Seperti OCTO Mobile dan OCTO Clicks dengan fitur berbagai layanan perbankan dan kemudahan berbisnis.
Baca Juga: Ribuan Warga Kota Malang Berbondong-Bondong Tukar Uang Jelang Lebaran
Di sisi lain, layanan perbankan ini juga meraih predikat kinerja positif pada kuartal I 2024. Perolehan laba kuartal I dilaporkan mencapai Rp 2,2 triliun atau naik 7,8 persen yoy.
“Pertumbuhan kredit yang sehat dan indikator kualitas aset yang membaik menjadi dasar yang kuat bagi kami untuk terus memberikan nilai lebih. Ke depan, kami akan terus meningkatkan customer experience melalui inovasi digital ssbagai kontribusi terhadap pertumbuhan ekonomi Indonesia,” jelasnya.
Lani juga memaparkan bahwa pihaknya aktif mengimplementasikan sustainabikity. Hampir 26 persen pembiayaan bank atau setara Rp 54 triliun digerakkan untuk mendukung transisi yang berkelanjutan menuju ekonomi rendah karbon, Perjanjian Paris dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDG).
CIMB Niaga juga terpilih sebagai salah satu dari 7 bank yang mewakili komitmen industri perbankan nasional dalam mencapai Net Zero Emission (NZE) Indonesia yang ditargetkan OJK.
“Kami juga fokus pada kesehatan dan kesejahteraan masyarakat. Untuk itu, kami juga bekerja sama dengan UNICEF mendukung upaya pemerintah dalam mencegah dan mengurangi masalah gizi buruk dan stunting di Indonesia,” tandasnya.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter: M Sholeh
Editor: Herlianto. A