MALANG, Tugumalang.id – Menikmati momen liburan akhir tahun seperti ini dengan berwisata ke Kota Batu, rasanya kurang lengkap jika tidak mencoba beragam kuliner legendaris yang ada di kota berhawa dingin tersebut.
Kota Batu memang menjadi salah satu destinasi wisata favorit bagi para pelancong dari berbagai daerah di Indonesia maupun wisatawan asing.
Selain dikenal memiliki obyek wisata alam dan modern yang memukau, Kota Batu juga memiliki aneka ragam kuliner legendaris yang sayang untuk dilewatkan.
Beragam kuliner legendaris mulai dari mie, bakso, ketan, dan juga aneka menu kuliner lainnya dapat Anda nikmati selama berwisata ke Kota Batu.
Berikut ini Tugumalang.id telah merangkum kuliner legendaris di Kota Batu yang wajib dicoba oleh para wisatawan.
1. Pos Ketan Legenda 1967
Salah satu kuliner legendaris di Kota Batu adalah Pos Ketan Legenda 1967 yang cukup populer di kalangan wisatawan. Selain rasa ketannya yang telah legendaris, Pos Ketan Legenda 1967 lokasinya juga cukup dekat dengan salah satu ikon wisata yakni Alun-Alun Kota Batu.
Baca Juga: Lagi Berlibur ke Malang? 5 Kuliner Legendaris Ini Wajib untuk Dicoba
Berdiri sejak tahun 1967, Pos Ketan Legenda menyediakan olahan ketan dengan beragam tambahan topping seperti keju, kelapa, coklat, nangka, dan juga durian.
Setiap weekend atau musim liburan, Pos Ketan Legenda 1967 selalu ramai oleh pengunjung yang harus rela antri panjang demi bisa menikmati ketan paling legendaris di Kota Batu tersebut.
Lokasi Pos Ketan Legenda 1967 berada di Jalan Kartini No.6, Kota Batu, Jawa Timur yang buka mulai pukul 10.00 – 00.00 WIB.
2. Rumah Makan Khas Jawa 1985
Salah satu tempat kulineran di Kota Batu yang tak pernah sepi pengunjung adalah Rumah Makan Khas Jawa 1985. Rumah makan yang menyediakan aneka masakan khas Jawa seperti Rawon, Pecel, Soto, Urap, Gudeg, dan aneka menu masakan lainnya, sudah buka sejak 1985.
Hal itu membuat Rumah Makan Khas Jawa 1985 sudah cukup populer bagi wisatawan yang tengah berlibur ke Kota Batu. Keunggulan dari rumah makan tersebut yakni menjaga keaslian resep masakan sejak pertama kali mereka muka.
Baca Juga: Top 4 Rekomendasi Kuliner Mie Pedas di Kota Malang
Pengunjung pun dapat memilih aneka macam menu masakan khas Jawa yang disajikan secara prasmanan.
Lokasi Rumah Makan Khas Jawa 1985 berada di Jalan Diponegoro No.69, Kota Batu, Jawa Timur.
3. Warung Sate Kelinci Batu
Menikmati liburan di Kota Batu dengan udaranya yang sejuk akan terasa nikmat dengan menikmati olahan sate, salah satunya adalah sate kelinci.
Anda dapat menikmati hidangan sate kelinci di salah satu warung sate kelinci yang cukup legendaris di Kota Batu yakni Warung Sate Kelinci Batu.
Di sana, pengunjung dapat menikmati sate kelinci dengan tekstur daging yang lembut dengan kandungan lemak sedikit. Kualitas daging kelincinya juga terjamin karena diambil dari kelinci pedaging yang berkualitas.
Lokasi Warung Sate Kelinci Batu berada di Jalan Patimura No.126, Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
4. Warung Sidik
Sudah ada sejak tahun 1940-an, Warung Sidik menjadi salah satu tempat kuliner legendaris di Kota Batu. Menyajikan aneka menu masalah rumahan khas Jawa Timur yakni Rawon kemudian menu tambahan seperti Soto, Krengsengan, Nasi Kikil, Telur Bali, hingga Kare Ayam.
Warung Sidik dapat menjadi referensi untuk mengatasi perut keroncongan setelah berwisata ke beberapa obyek wisata yang ada di Kota Batu. Rawon Warung Sidik juga dikenal enak dan cukup populer di kalangan wisatawan.
Lokasi Warung Sidik berada di Jalan Agus Salim, Temas, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
5. Warung Rawon Djamiah Putra
Mempertahankan resep dari tiga generasi, Warung Rawon Djamiah Putra bisa dikatakan sebagai salah satu warung makan legendaris di Kota Batu.
Menyajikan menu Rawon dengan tekstur daging yang empuk dengan cita rasa kuah rempah yang begitu segar dan nikmat sangat pas dinikmati di tengah udara dingin Kota Batu.
Selain menyajikan Rawon, Warung Rawon Djamiah Putra juga menyediakan aneka menu makanan lainnya seperti soto daging, krengsengan, rendang, nasi campur, dan aneka masakan lainnya.
Lokasi Warung Rawon Djamiah Putra berada di Jalan Panglima Sudirman No.62, Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu, Jawa Timur.
Demikian informasi seputar kuliner legendaris di Kota Batu yang dapat dijadikan referensi saat berwisata ke Kota Batu. Semoga informasi ini bermanfaat!
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
Editor: Herlianto. A