MALANG – Menyambut perayaan stau tahunnya yang jatuh pada 10 Oktober 2022, Grand Mercure Malang Mirama bakal menggelar mini pameran budaya lokas khas Malangan yang dihelat pada 1 -15 Oktober 2022 mendatang untuk umum.
Beberapa pemeran yang ditampilkan di dalam hotel yang beralamat di Jalan Raden Panji Suroso Nomor 7, Kota Malang tersebut antara lain batik topeng malangan, keramik, payung kertas, lukisan hingga penampilan budaya seperti seni tari juga akan meramaikan acara pameran tersebut.
Sebab itu, tema yang diusung dalam event ini yakni Mini Exhibition dengan tema Bertema Go Local Culture dan Heritage #Discoverculture.
Di temui dalam Media Gathering Pre-Event di Coffee Cafe Grand Mercure Malang Mirama, General Manager Sugito Adhi menyampaikan bahwa tema dan konsep yang diambil bermula dari melihat budaya lokal yang sudah mulai ditinggalkan.

Maka, pihaknya ingin berkontribusi berperan aktif dalam menjaga dan melestarikan budaya khususnya dari Kota Malang itu sendiri.
“Sehingga perayaan Anniversary yang pertama ini memiliki makna atau value tersendiri bukan hanya untuk kami tetapi juga untuk sekitar yang ada di masyarakat,” ujar Sugito Adhi.
Ditambahkan, akan ada beberapa rangkaian acara yang disuguhkan mulai dari pembukaan hingga penutupan sembari nantinya akan ada perayaan Hari Batik Nasional.
Senior Budayawan, Mbah Yongki Irawan menyampaikan apresiasi positifnya kepada seluruh pelaku budaya di Kota Malang sekaligus pihak Grand Mercure Malang Mirama.
Sebab, mampu memberikan wadah untuk menyalurkan aspirasi para penggiat seni itu sendiri yang notabennya sudah mulai ditinggalkan. Dengan demikian, diharapkan kegiatan ini menjadi ajang yang berkelanjutan di setiap tahunnya.
“Ini langka sekali. Tidak mungkin kita menghimpun seluruh pelaku budaya di Kota Malang. Namun diharapkan ini menjadi awalan untuk kita memberikan yang terbaik. Utamanya kami ingin mencoba menggaet generasi muda,” tukasnya.
Reporter: Feni Yusnia
Editor: Herlianto. A