Tugumalang.id – Malang menjadi satu daerah yang dapat berbicara banyak dalam sejarah panjang sepak bola Indonesia. Dia adalah Arema Malang, klub swasta yang mengawali kiprah sejak 11 Agustus 1987 di era liga perserikatan.
Hingga kini, klub bola kebanggaan para Aremania ini genap berusia 32 tahun. Nama Arema Malang mulai termahsyur sejak mengukir prestasi di kompetisi Galatama, sebuah kompetisi semi profesional di Indonesia pada 1987-1988 silam.
Klub berjuluk Singo Edan ini pernah menjuarai Liga Galatama itu pada 1992-1993. Singo Edan waktu itu sukses membungkam Pupuk Kaltim dan dinobatkan menjadi juara. Hingga sekarang, Arema Malang terus menjejakkan kakinya di kancah sepak bola tanah air.
Seiring waktu, kompetisi sepak bola semakin maju hingga kini menjadi Liga Indonesia, Liga 1, hingga Indonesia Super League (ISL) dan masih ada berbagai kompetisi pramusim lainnya.
Berikut rangkuman daftar gelar juara Arema FC dari masa ke masa :
1. Juara Piala HUT Arema ke-5 1992
2. Juara Galatama 1992/1993,
3. Juara Copa Indonesia 2005,
4. Juara Copa Indonesia 2006,
5. Juara ISL 2009/2010,
6. Runner-up ISL 2010/2011,
7. Runner-up ISL 2012/2013,
8 Juara Menpora Cup 2013,
9 Juara Piala Gubernur Jatim 2013,
10. Juara Trofeo Persija Cup 2013,
11. Juara Trofeo Persija Cup 2015,
12. Juara SCM Cup 2015,
13. Juara Inter Island Cup 2014,
14. Juara Bali Island Cup 2015,
15. Juara Sunrise of Java Cup 2015,
16. Juara Piala Bhayangkara 2016
17. Juara Bali Island Cup 2016
18. Juara Trofeo Bhayangkara Cup 2017
19. Juara Piala Presiden 2017
20, Juara Piala Presiden 2019

Demikian daftar prestasi dan catatan trophy juara yang pernah diboyong Arema Malang dari masa ke masa. Namun jika didasarkan dari gelar thropy juara kompetisi resmi nasional, Arema Malang bisa dibilang mengalami paceklik atau masa puasa gelar sejak 2010.
Waktu itu, torehan prestasi membanggakan Arema terakhir tercatat menjuarai kompetisi ISL 2009-2010. Masa-masa keemasan Arema saat berada di bawah asuhan Benny Dolo hingga Robert Rene Alberts itu, menjadi momen paling dirindukan Aremania hingga saat ini.

Reporter: Ulul Azmy
Editor: Lizya Kristanti
—
Terima kasih sudah membaca artikel kami. Ikuti media sosial kami yakni Instagram @tugumalangid , Facebook Tugu Malang ID ,
Youtube Tugu Malang ID , dan Twitter @tugumalang_id