MALANG, Tugumalang.id – Prestasi membanggakan diukir mahasiswa Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang (UIN Maliki Malang). Ketiga mahasiswa UIN Malang dari Jurusan Hukum Keluarga Islam Fakultas Syariah yakni Fajar Roisul Haq, Fuji Nur Rizqi Amelia, dan Achmad Nazarullah sukses menyabet Juara 1 Lomba Debat Konstitusi se-Jawa Timur yang diselenggarakan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Hukum Universitas Madura.
Kompetisi debat yang diselenggarakan pada tanggal 10 Juli 2024 lalu menjadi pembuktian bagi ketiganya dalam memahami dan menginterpretasikan konstitusi serta hukum yang berlaku di Indonesia. Ketiga mahasiswa UIN Malang tersebut mampu tampil gemilang dan berhasil menyisihkan para pesaing mereka.
Ketua Tim Debat UIN Malang, Fajar Roisul Haq mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian timnya yang sukses menjuarai Lomba Debat Konstitusi se-Jawa Timur tersebut. Ia berharap prestasi yang diraih oleh timnya dapat memacu mahasiswa UIN Malang lainnya untuk terus berprestasi dan membanggakan nama almamater tercinta.
Baca Juga: 50 Mahasiswa UIN Malang Terima Beasiswa Pendidikan dari BNI
“Harapannya untuk mahasiswa UIN (Malang), tetap semangat dan jangan berkecil hati meskipun kita kampus Islam. Kita bisa untuk bersaing dengan kampus-kampus lainnya,” tutur Fajar.
Dengan prestasi yang diraih oleh Tim Debat UIN Malang di kompetisi Lomba Debat Konstitusi se-Jawa Timur mempertegas torehan prestasi dan juga daya saing mahasiswa UIN Malang di kancah regional, nasional, maupun global.
Raihan prestasi tersebut diharapkan dapat menjadi pelecut bagi mahasiswa UIN Malang lainnya untuk terus berprestasi baik di bidang akademik maupun non akademik.
Prestasi yang dicapai oleh ketiga mahasiswa Fakultas Syariah UIN Malang tersebut juga menegaskan sebagai kampus bernuansa religius, UIN Malang mampu bersaing dengan kampus-kampus lainnya.
Selain itu, prestasi yang ditorehkan Tim Debat UIN Malang di Lomba Debat Konstitusi se-Jawa Timur di Universitas Madura itu. Diharapkan akan menjadi langkah awal bagi UIN Malang untuk memetik prestasi-prestasi terbaik lainnya di kejuaran antar mahasiswa berikutnya.
Baca Juga: 8 Mahasiswa UIN Malang Lolos Jadi Finalis Duta Santri Nasional
UIN Malang juga baru saja melaksanakan Seleksi Mandiri 2024 beberapa waktu lalu. Tentunya torehan prestasi yang telah diukir saat ini akan menjadi daya tarik bagi calon mahasiswa baru untuk melanjutkan studinya di UIN Malang.
Informasi lebih lanjut seputar UIN Malang dapat diakses melalui laman https://uin-malang.ac.id/.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Penulis: Bagus Rachmad Saputra
editor: jatmiko