Kota Batu, Tugumalang.id – Tujuh anggota DPRD Kota Batu dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Junrejo sepakat mengalokasikan dana pokok pikiran (Pokir) sebesar Rp500 juta untuk menyelesaikan permasalahan sampah di Desa Junrejo. Langkah ini diambil guna memastikan pengelolaan sampah dapat ditangani langsung di tingkat desa.
Kesepakatan ini diungkapkan Kepala Desa Junrejo, Andi Faizal Hasan, yang menyatakan bahwa isu kebersihan lingkungan menjadi prioritas utama dalam pembangunan desa.
“Anggota dewan dari Dapil Junrejo sepakat bahwa penanganan sampah harus menjadi prioritas utama yang harus segera diselesaikan,” kata Faizal pada Jumat (13/3/2025).
Baca juga: Upaya Penanganan Sampah Terus Digeber, Pemkot Batu Hadirkan Mesin Insenerator di 2 Desa
Ia menjelaskan bahwa dana tersebut merupakan hasil patungan dari tujuh anggota DPRD, masing-masing menyumbang Rp50 juta. Bahkan, Ketua DPRD Kota Batu, Didik Subiyanto, memberikan dukungan lebih dengan menyalurkan tambahan dana sebesar Rp100 juta.
Faizal menekankan pentingnya pembangunan serta perbaikan Tempat Pengolahan Sampah Reduce, Reuse, Recycle (TPS3R) di tingkat desa. Dana yang dialokasikan akan digunakan untuk pengadaan alat-alat inovatif guna meningkatkan efektivitas pengelolaan sampah.
“Dengan adanya perangkat yang tepat, kami berharap pengelolaan sampah di desa bisa lebih efektif dan berkelanjutan,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPRD Kota Batu, Didik Subiyanto, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif anggota DPRD dari Dapil Junrejo. Ia menegaskan bahwa pihaknya mendukung penuh langkah ini demi kebersihan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.
Baca juga: Roadmap 100 Hari Nurochman – Heli: Tuntaskan Sampah hingga Wujudkan Agrokreatif Kota Batu Mendunia
“Kami sangat mengapresiasi komitmen ini. Nantinya, kami akan membahas lebih lanjut terkait realisasi dana ini demi membangun Kota Batu yang lebih bersih, maju, dan sejahtera,” ujar Didik.
Langkah ini diharapkan dapat menjadi solusi nyata dalam mengatasi permasalahan sampah di Desa Junrejo dan menjadi contoh bagi desa lainnya dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan.
Baca Juga Berita Tugumalang.id di Google News
Reporter : M Ulul Azmy
redaktur: jatmiko